Wikipedia:Indigo/Artikel/Internet: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Ricky Setiawan (bicara | kontrib)
←Membuat halaman berisi '# Internet adalah jaringan komputer-komputer yang saling terhubung satu sama lain. Jaringan ini sangat besar dan wilayahnya mencakup seluruh dunia. Dengan internet, ki...'
 
k ←Suntingan 112.215.175.214 (bicara) dibatalkan ke versi terakhir oleh HsfBot
 
(4 revisi perantara oleh 4 pengguna tidak ditampilkan)
Baris 1:
# Internet adalah jaringan komputer-komputer yang saling terhubung satu sama lain. Jaringan ini sangat besar dan wilayahnya mencakup seluruh dunia. Dengan internet, kita bisa membaca dan mengirimkan informasi ke seluruh dunia dengan waktu yang sangat singkat.
# Internet paling banyak dipakai untuk mengunjungi situs atau ''website'', seperti misalnya Wikipedia atau Facebook. Kita bisa mendapatkan berbagai informasi di sebuah situs. Saat ini diperkirakan ada lebih dari 200 juta situs di internet.
# Internet juga dipakai untuk mengirimkan surat elektronik, atau biasa disebut e-mail. Selain melalui surat elektronik, kita juga bisa mengirimkan pesan ke orang lain menggunakan instant messaging.
# Internet memang memberikan banyak informasi, namun kita perlu berhati-hati sebab bisa jadi informasi yang diberikan di internet tidak benar.
# Meskipun akhir-akhir ini Internet baru mendunia, Internet telah ditemukan sejak tahun 1969 di Amerika Serikat. Internet mulanya hanya digunakan untuk mengakses komputer lain dalam sebuah jaringan.
# Pada tahun 1991, Internet mulai mendunia melalui penemuan WWW (''World Wide Web'') oleh Tim Berners-Lee yang juga menandakan permulaan dari adanya ''website''. Sebelumnya penggunaan Internet kebanyakan untuk mengakses e-mail.