Hal mengikut Yesus: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HsfBot (bicara | kontrib)
k replaced: dari pada → daripada (7)
 
(12 revisi perantara oleh 3 pengguna tidak ditampilkan)
Baris 1:
'''Hal mengikut Yesus''' adalah suatu seri pelajaran dari [[Yesus]] yang dicatat dalam ketiga [[Injil Sinoptik]] ({{Alkitab|Matius[[Injil 8:18-22}}Matius]], {{Alkitab|Matius[[Injil 16:24-28,20:25-28}},Markus]] {{Alkitab|Lukasdan 9:57-62}}[[Injil Lukas]]), yang diberikan pada beberapa kesempatan. Berkaitan juga dengan pengajaran mengenai [[upah mengikut Yesus]].
 
== Catatan Alkitab ==
Baris 7:
: 8:19 Lalu datanglah seorang ahli Taurat dan berkata kepada-Nya: "Guru, aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi." 8:20 Yesus berkata kepadanya: <font color=green>"Serigala mempunyai liang dan burung mempunyai sarang, tetapi Anak Manusia tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepala-Nya."</font>
: 8:21 Seorang lain, yaitu salah seorang murid-Nya, berkata kepada-Nya: "Tuhan, izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan ayahku." 8:22 Tetapi Yesus berkata kepadanya: <font color=green>"Ikutlah Aku dan biarlah orang-orang mati menguburkan orang-orang mati mereka."</font><ref>{{Alkitab|Matius 8:18-22}}</ref>
 
[[Matius 10]]:24-33: ''Pengakuan akan Yesus''
: 10:24 <font color=green>"Seorang murid tidak lebih daripada gurunya, atau seorang hamba daripada tuannya. 10:25 Cukuplah bagi seorang murid jika ia menjadi sama seperti gurunya dan bagi seorang hamba jika ia menjadi sama seperti tuannya. Jika tuan rumah disebut Beelzebul, apalagi seisi rumahnya. 10:26 Jadi janganlah kamu takut terhadap mereka, karena tidak ada sesuatupun yang tertutup yang tidak akan dibuka dan tidak ada sesuatupun yang tersembunyi yang tidak akan diketahui. 10:27 Apa yang Kukatakan kepadamu dalam gelap, katakanlah itu dalam terang; dan apa yang dibisikkan ke telingamu, beritakanlah itu dari atas atap rumah. 10:28 Dan janganlah kamu takut kepada mereka yang dapat membunuh tubuh, tetapi yang tidak berkuasa membunuh jiwa; takutlah terutama kepada Dia yang berkuasa membinasakan baik jiwa maupun tubuh di dalam neraka. 10:29 Bukankah burung pipit dijual dua ekor seduit? Namun seekorpun daripadanya tidak akan jatuh ke bumi di luar kehendak Bapamu. 10:30 Dan kamu, rambut kepalamupun terhitung semuanya. 10:31 Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga daripada banyak burung pipit. 10:32 Setiap orang yang mengakui Aku di depan manusia, Aku juga akan mengakuinya di depan Bapa-Ku yang di sorga. 10:33 Tetapi barangsiapa menyangkal Aku di depan manusia, Aku juga akan menyangkalnya di depan Bapa-Ku yang di sorga."</font><ref>{{Alkitab|Matius 10:24-33}}</ref>
 
[[Matius 10]]:34-37: ''Yesus membawa pemisahan''
: 10:34 <font color=green>"Jangan kamu menyangka, bahwa Aku datang untuk membawa damai di atas bumi; Aku datang bukan untuk membawa damai, melainkan pedang. 10:35 Sebab Aku datang untuk memisahkan orang dari ayahnya, anak perempuan dari ibunya, menantu perempuan dari ibu mertuanya, 10:36 dan musuh orang ialah orang-orang seisi rumahnya. 10:37 Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih daripada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih daripada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku."</font><ref>{{Alkitab|Matius 10:34-37}}</ref>
 
[[Matius 10]]:38-42: ''Bagaimana mengikut Yesus''
: 10:38 <font color=green>"Barangsiapa tidak memikul salibnya dan mengikut Aku, ia tidak layak bagi-Ku. 10:39 Barangsiapa mempertahankan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya, dan barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya. 10:40 Barangsiapa menyambut kamu, ia menyambut Aku, dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku. 10:41 Barangsiapa menyambut seorang nabi sebagai nabi, ia akan menerima upah nabi, dan barangsiapa menyambut seorang benar sebagai orang benar, ia akan menerima upah orang benar. 10:42 Dan barangsiapa memberi air sejuk secangkir sajapun kepada salah seorang yang kecil ini, karena ia murid-Ku, Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya ia tidak akan kehilangan upahnya daripadanya."</font><ref>{{Alkitab|Matius 10:38-42}}</ref>
 
[[Matius 11]]:25-30: ''Ajakan Juruselamat''
: 11:25 Pada waktu itu berkatalah Yesus: <font color=green>"Aku bersyukur kepada-Mu, Bapa, Tuhan langit dan bumi, karena semuanya itu Engkau sembunyikan bagi orang bijak dan orang pandai, tetapi Engkau nyatakan kepada orang kecil. 11:26 Ya Bapa, itulah yang berkenan kepada-Mu. 11:27 Semua telah diserahkan kepada-Ku oleh Bapa-Ku dan tidak seorangpun mengenal Anak selain Bapa, dan tidak seorangpun mengenal Bapa selain Anak dan orang yang kepadanya Anak itu berkenan menyatakannya. 11:28 Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. 11:29 Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. 11:30 Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Kupun ringan."</font><ref>{{Alkitab|Matius 11:25-30}}</ref>
 
[[Matius 16]]:24-28: ''Syarat-syarat mengikut Yesus''
Baris 13 ⟶ 25:
[[Matius 20]]:25-28: ''[[Bukan memerintah melainkan melayani]]''
: 20:25 Tetapi Yesus memanggil mereka lalu berkata: <font color=green>"Kamu tahu, bahwa pemerintah-pemerintah bangsa-bangsa memerintah rakyatnya dengan tangan besi dan pembesar-pembesar menjalankan kuasanya dengan keras atas mereka. 20:26 Tidaklah demikian di antara kamu. Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, 20:27 dan barangsiapa ingin menjadi terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hambamu; 20:28 sama seperti Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang."</font><ref>{{Alkitab|Matius 20:25-28}}</ref>
 
=== Injil Markus ===
[[Markus 8]]:34[[Markus 9|-9]]:1: ''Syarat-syarat mengikut Yesus''
: <sup>8:34</sup> Lalu Yesus memanggil orang banyak dan murid-murid-Nya dan berkata kepada mereka: <font color=green>"Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku. 8:35 Karena siapa yang mau menyelamatkan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku dan karena Injil, ia akan menyelamatkannya 8:36 Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia, tetapi ia kehilangan nyawanya. 8:37 Karena apakah yang dapat diberikannya sebagai ganti nyawanya? 8:38 Sebab barangsiapa malu karena Aku dan karena perkataan-Ku di tengah-tengah angkatan yang tidak setia dan berdosa ini, Anak Manusiapun akan malu karena orang itu apabila Ia datang kelak dalam kemuliaan Bapa-Nya, diiringi malaikat-malaikat kudus."</font>
: 9:1 Kata-Nya lagi kepada mereka: <font color=green>"Aku berkata kepadamu, sesungguhnya di antara orang yang hadir di sini ada yang tidak akan mati sebelum mereka melihat bahwa Kerajaan Allah telah datang dengan kuasa."</font><ref>{{Alkitab|Markus 8:34-9:1}}</ref>
 
=== Injil Lukas ===
[[Lukas 9]]:5723-6227: ''Syarat-syarat mengikut Yesus''
: 9:23 Kata-Nya kepada mereka semua: <font color=green>"Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya setiap hari dan mengikut Aku. 9:24 Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan menyelamatkannya. 9:25 Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia, tetapi ia membinasakan atau merugikan dirinya sendiri? 9:26 Sebab barangsiapa malu karena Aku dan karena perkataan-Ku, Anak Manusia juga akan malu karena orang itu, apabila Ia datang kelak dalam kemuliaan-Nya dan dalam kemuliaan Bapa dan malaikat-malaikat kudus. 9:27 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya di antara orang yang hadir di sini ada yang tidak akan mati sebelum mereka melihat Kerajaan Allah."</font><ref>{{Alkitab|Lukas 9:23-27}}</ref>
 
Lukas 9:57-62: ''Hal mengikut Yesus''
: 9:57 Ketika Yesus dan murid-murid-Nya melanjutkan perjalanan mereka, berkatalah seorang di tengah jalan kepada Yesus: "Aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi." 9:58 Yesus berkata kepadanya: <font color=green>"Serigala mempunyai liang dan burung mempunyai sarang, tetapi Anak Manusia tidak mempunyai tempat untuk meletakkan kepala-Nya."</font>
: 9:59 Lalu Ia berkata kepada seorang lain: <font color=green>"Ikutlah Aku!"</font> Tetapi orang itu berkata: "Izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan bapaku." 9:60 Tetapi Yesus berkata kepadanya: <font color=green>"Biarlah orang mati menguburkan orang mati; tetapi engkau, pergilah dan beritakanlah Kerajaan Allah di mana-mana."</font>
: 9:61 Dan seorang lain lagi berkata: "Aku akan mengikut Engkau, Tuhan, tetapi izinkanlah aku pamitan dahulu dengan keluargaku." 9:62 Tetapi Yesus berkata: <font color=green>"Setiap orang yang siap untuk membajak tetapi menoleh ke belakang, tidak layak untuk Kerajaan Allah."</font><ref>{{Alkitab|Lukas 9:57-62}}</ref>
 
<!--
== Komentari ==
=== Memikul salib ===
-->
Salib Kristus merupakan lambang penderitaan ({{Alkitab|1 Petrus 2:21; 4:13}}), kematian ({{Alkitab|Kisah 10:39}}), kehinaan ({{Alkitab|Ibrani 12:2}}), cemoohan ({{Alkitab|Mat 27:39}}), penolakan ({{Alkitab|1 Petrus 2:4}}) serta penyangkalan diri ({{Alkitab|Mat 16:24}}). Apabila orang percaya mengangkat salibnya dan mengikut Yesus, maka orang itu menyangkal diri ({{Alkitab|Lukas 14:26-27}}) dan mengabdikan diri kepada empat macam pergumulan dan penderitaan:<ref name=fulllife/>
* 1) Orang percaya itu menderita dalam perjuangan seumur hidup melawan dosa ({{Alkitab|Rom 6:1-23; 1 Petrus 4:1-2}}) dengan menyalibkan semua keinginan yang berdosa ({{Alkitab|Roma 6:1-23; 8:13; Galatia 2:20; 6:14; Titus 2:12; 1 Petrus 2:11,22-24}}).
* 2) Orang percaya itu menderita dalam peperangan terhadap Iblis dan kuasa-kuasa kegelapan sewaktu orang itu memajukan Kerajaan Allah ({{Alkitab|2 Korintus 10:4-5; 6:7; Efesus 6:12; 1 Timotius 6:12}}). Orang percaya itu mengalami baik perseteruan dari Iblis dengan pasukan setannya ({{Alkitab|2 Korintus 6:3-7; 11:23-29; 1 Petrus 5:8-10}}) maupun penganiayaan yang datang dari perlawanannya terhadap para guru palsu yang memutarbalikkan [[Injil]] yang benar ({{Alkitab|Matius 23:1-36; Galatia 1:9; Filipi 1:15-17}}).
* 3) Orang percaya itu menanggung kebencian dan ejekan dari dunia ({{Alkitab|Yohanes 15:18-25; Ibrani 11:25-26}}) ketika bersaksi dengan kasih bahwa perbuatannya itu jahat ({{Alkitab|Yohanes 7:7}}), dengan memisahkan dirinya dari dunia secara moral dan rohani dan dengan menolak semua norma dan falsafahnya ({{Alkitab|1 Korintus 1:21-27}}).
* 4) Seperti Yesus, mungkin orang percaya itu juga akan menerima ejekan dan penganiayaan dari dunia agama ({{Alkitab|Markus 8:15, 31}}).<ref name=fulllife>The Full Life Study Bible. Life Publishers International. 1992. Teks Penuntun edisi Bahasa Indonesia. Penerbit Gandum Mas. 1993, 1994.</ref>
 
=== Malu karena Yesus dan perkataan-Nya ===
Yesus memandang dunia dan masyarakat di sekitar orang-orang percaya sebagai "angkatan yang tidak setia dan berdosa". Semua orang yang berusaha untuk disenangi atau diterima oleh generasi sekarang yang jahat daripada mengikut Kristus dan prinsip-prinsip-Nya yang benar akan ditolak oleh-Nya ketika Ia datang kembali ({{Alkitab|Matius 7:23; 25:41-46}}; {{Alkitab|Lukas 9:26}}; {{Alkitab|Lukas 13:27}}).<ref name=fulllife/>
 
== Lihat pula ==
* [[Perumpamaan Yesus]]
* Bagian [[Alkitab]] yang berkaitan: [[Matius 8]], [[Matius 16]], [[Matius 20]], [[Markus 8]], [[Markus 9]], [[Lukas 9]]
 
== Referensi ==
Baris 32 ⟶ 60:
[[Kategori:Ajaran Yesus]]
[[Kategori:Injil Matius]]
[[Kategori:Injil Markus]]
[[Kategori:Injil Lukas]]