= [https://wiki-indonesia.club/wiki/Pengguna:Reindra/Indonesia Indonesia] =
Artikel tentang [[Republik Tiongkok]]
# [https://wiki-indonesia.club/wiki/Pengguna:Reindra/Aceh Aceh]
## [https://wiki-indonesia.club/wiki/Pengguna:Reindra/Kota_Subulussalam Kota Subulussalam]
[[Berkas:Locator map of the ROC Taiwan.svg|jempol|Peta Republik Taiwan]]
'''Republik Tiongkok''' adalah sebuah [[negara]] yang sekarang ini mengelola sekelompok kepulauan yang terdiri atas Pulau [[Taiwan]], [[Pescadores]], [[Kinmen]], dan [[Lienchiang]]. Sejak tahun 1912 sampai 1945, Republik Tiongkok hanya menguasai [[daratan utama Tiongkok]], sedangkan Taiwan diduduki oleh [[Jepang]]. Sejak tahun 1945 sampai 1949, Republik Tiongkok menguasai daratan utama Tiongkok dan Taiwan. Istilah "Taiwan" seringkali digunakan sebagai sinonim dengan "wilayah bebas Republik Tiongkok", sedangkan istilah "Tiongkok" digunakan untuk [[Republik Rakyat Tiongkok]] atau daratan utama Tiongkok.
Republik Tiongkok didirikan pada tahun 1912 untuk menggantikan [[dinasti Qing]], sekaligus mengakhiri lebih dari 2.000 tahun kekuasaan imperium di Tiongkok. Keujudannya di daratan utama Tiongkok berada dalam bayang-bayang [[panglima perang]], [[Perang Tiongkok-Jepang Kedua|bala tentara Jepang]], dan [[Perang Saudara Tiongkok|perang saudara]], yang berakhir pada tahun 1949 dengan kalahnya [[Partai Nasionalis Tiongkok]] ([[bahasa Tionghoa]]: ''[[Kuo Min Tang]]'', disingkat "KMT") oleh [[Partai Komunis Tiongkok]] ([[bahasa Tionghoa]]: ''Chung Kuo Kung Chan Tang'') dan terbuangnya KMT ke Pulau Taiwan. Di Pulau Taiwan, KMT menyatakan bahwa [[Taipei]] adalah ibukota sementara Republik Tiongkok dan terus menerus mendaku dirinya sebagai satu-satunya pemerintah Tiongkok yang sah, termasuk wilayah yang kini menjadi [[Mongolia]]. Pada waktu yang bersamaan, Komunis memproklamasi Republik Rakyat Tiongkok dan mendaku bahwa mereka mewarisi Republik Tiongkok di seluruh wilayah Tiongkok dan bahwa pemerintah Republik Tiongkok di Taiwan tidaklah sah. Sejak didirikannya hingga permulaan dasawarsa 1990-an, pemerintah Republik Tiongkok senantiasa bersinonim dengan KMT, sebuah partai revolusioner pendiri Republik Tiongkok dan berkuasa atasnya sebagai partai penguasa otoriter Republik Tiongkok. Meskipun demikian, seiring bergulirnya liberalisasi pada penghujung dasawarsa 1980-an, sistem negara berubah menjadi [[sistem multipartai|demokrasi multipartai]].
Status politik Taiwan terus menerus menjadi sumber kontroversi. Kendati Republik Tiongkok tidak lagi memaksakan kuasa militernya terhadap daratan utama Tiongkok dan Mongolia, Republik Tiongkok tidak pernah menyerahkan kedaulatan atasnya, dan batas-batas negara tidak pernah ditentukan secara resmi. Republik Taiwan adalah anggota pendiri [[Perserikatan Bangsa-Bangsa]] (PBB); tetapi pada tahun 1971, kedudukannya di PBB diambilalih oleh Republik Rakyat Tiongkok. Memahami bahwa Republik Rakyat Tiongkok berdaulat atas Taiwan, status diplomatik Republik Tiongkok sejak dasawarsa 1970-an tersisih oleh [[Kebijakan Satu Tiongkok]] dan para pejuang ulung diplomatik Republik Rakyat Tiongkok yang lebih besar dan lebih penting secara ekonomi. Sebagian besar negara-negara di dunia telah mengalihkan pengakuan diplomatiknya dari Republik Tiongkok kepada Republik Rakyat Tiongkok pada dasawarsa 1970-an; Republik Tiongkok kini secara resmi diakui oleh 25 negara, walaupun Republik Tiongkok memelihara hubungan tidak resmi dengan sebagian besar kuasa terkemuka.
== Pranala luar ==
=== Pemerintahan ===
* {{en}} https://www.taiwan.gov.tw/ - Situs web resmi Republik Tiongkok
* {{en}} https://english.president.gov.tw/Default.aspx - Situs web resmi [[Presiden Republik Tiongkok]]
* {{en}} https://english.ey.gov.tw/ - Situs web resmi [[Yuan Eksekutif]] (Kantor Perdana Menteri)
* {{en}} https://www.ly.gov.tw/Engpages/index.aspx - Situs web resmi [[Yuan Legislatif]], (sejenis [[DPR]])
* {{en}} https://www.judicial.gov.tw/en/ - Situs web resmi Yuan Yudikatif (sejenis [[Mahkamah Agung]])
* {{en}} https://www.exam.gov.tw/mp.asp?mp=5 - Situs web resmi Badan Eksaminasi (sejenis [[Ombudsman]])
* {{en}} https://www.cy.gov.tw/mp.asp?mp=21 - Situs web resmi Yuan Kontrol (sejenis [[BPK]])
* {{en}} https://www.mofa.gov.tw/en/default.html - Situs web resmi [[Kementerian Luar Negeri (Taiwan)|Kementerian Luar Negeri]]
* {{id}} https://roc-taiwan.org/id_id/index.html - Situs web resmi [[Kantor Dagang dan Ekonomi Taipei, Jakarta, Indonesia]]
=== Lainnya ===
* {{en}} https://www.cia.gov/library/publications/the-world-factbook/geos/tw.html - Profil menurut The World Factbook CIA
* {{en}} https://www.bbc.co.uk/news/world-asia-16164639 - Profil menurut BBC News Online
* {{en}} http://www1.kmt.org.tw/english/index.aspx - Partai Nasionalis Tiongkok (Kuomintang)
* {{en}} http://www.wufi.org.tw/en/ - World United Formosans for Independence
* {{en}} http://focustaiwan.tw/ - Focus Taiwan News Channel
|