Pemutus daya: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
 
Baris 5:
 
=== Pemutus daya minyak ===
Pemutus daya minyak merupakan pemutus daya akibat arus beban lebih dengan memanfaatkan pemutus berupa [[minyak]]. Bentuk luar pemutus daya minyak dapat berupa tangki atau bejana yang terbuat dari [[baja]]. Sementara bagian dalamnya diisi dengan minyak dengan sifat menyekat listrik. Pemutus daya minyak terbagi menjadi dua jenis yang didasari oleh prinsip kerjanya, yaitu solator tembus atau [[medan magnet]]. Pemutus daya dengan bantuan isolator tembus memiliki tegangan fasa yang terhubung di dalam suatu kontak yang terpasang secara tetap. Di bagian lain terdapat kontak yang dapat bergerak. Gerakan kontak berfungsi sebagai penutup atau pembuka [[rangkaian listrik]]. [[Relai]] mengendalikan gerakan kontak yang bergerak. Ketika busur api timbul di dalam pemutus daya maka minyak akan menghasilkan gas yang memadamkan api. Pemutus daya dengan bantuan medan magnet memiliki kemampuan mengubah ukuran busur api menajdimenjadi lebih panjang. Busur api ini kemudian ditiupkan hingga menumbuk pelat isolasi. Busur api menjadi patah dan dingin selama terjadinya tumbukan. Kelemahan penggunaan pemutus daya minyak adalah mudah terbakar. Kondisi yang tidak dapat ditangani oleh pemutus daya minyak adalah [[hubungan pendek]] yang sangat besar. Pemutus daya minyak dapat meledak dan menyebabkan [[kebakaran]] pada beberapa kondisi tertentu. Penyebab kebakaran ini adalah sifat minyak di dalamnya yang dapat tersembur ke segala arah.{{Sfn|Kadir|2010|p=104-105}}
 
=== Pemutus daya udara bertekanan ===