Daeboreum: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Pranala luar: clean up
InternetArchiveBot (bicara | kontrib)
Add 1 book for Wikipedia:Pemastian (20240209)) #IABot (v2.0.9.5) (GreenC bot
 
Baris 16:
 
== Tradisi ==
Setelah makan pagi dengan ogokbap, orang melakukan tradisi ''bureom'', yakni memecahkan kulit berbagai jenis kacang, seperti kacang kulit, [[kastanya]], dan [[kacang pinus]]. Tradisi memakan kacang berkulit keras dimaksudkan untuk menghalau berbagai penyakit kulit (''buseureum''), membuat gigi kuat, dan sehat sepanjang tahun. Hantu dan arwah jahat kabarnya takut dengan suara keras kulit kacang yang pecah.<ref>{{cite book|last=Ju|first=Brown|coauthors=John Brown|title=China Japan Korea Culture and Customs|url=https://archive.org/details/chinajapankoreac0000brow|year=2006|publisher=Ju Brown|isbn=1-4196-4893-4}}</ref>
 
Kegiatan di alam terbuka berupa tradisi mendaki gunung untuk melihat [[bulan purnama]] yang disebut ''dalmaji''. Orang yang pertama kali melihat bulan purnama dipercaya beruntung setahun penuh. Di pedesaan, anak-anak melakukan permainan yang disebut ''jwibulnori''. Serpihan kayu kering dimasukkan ke dalam kaleng kecil yang diberi kawat panjang. Api dinyalakan dan kaleng diputar-putar oleh pembawanya. Api yang berjatuhan membakar sawah dan ladang dipercaya bisa mengusir tikus dan hama tanaman.