Regweda: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bersih-bersih (via JWB) Tag: halaman dengan galat kutipan |
Dua bagian ditambah - tentang Struktur dan Upanisad Tag: halaman dengan galat kutipan VisualEditor |
||
(2 revisi perantara oleh 2 pengguna tidak ditampilkan) | |||
Baris 59:
Dari masa pengubahannya sampai sekarang, teks ini diturunkan dalam dua versi yang berbeda, yaitu: versi ''Samhitapatha'' yang memuat semua penerapan hukum sandhi Sanskerta. Versi inilah yang dipakai untuk mengaji atau resitasi. Sedangkan pada versi ''[[Padapatha]]'' semua kata-kata di... dalam bentuk ''pausa''-nya (jadi tanpa penerapan hukum sandhi) dan dipakai sebagai sarana penghafalan. Seolah-olah Padapatha merupakan kitab komentar terhadap kitab ''Samhitapatha''. Teks asli ini direkonstruksikan berdasarkan alasan-alasan yang sesuai dengan kaidah metrum (maksudnya "orisinal" dalam arti bahwa ini mencoba untuk mencapai apa yang telah dilestarikan oleh para Resi) dan hasilnya terletak di antara kedua versi ini, namun lebih dekat kepada Samhitapada.
== Struktur ==
Sama seperti [[Weda|Pustaka Weda lainnya]], Regweda juga mempunyai struktur 4 bagian yaitu [[Samhita|Saṃhitā]], Brāhmaṇa, [[Aranyaka|Āraṇyaka]], dan [[Upanisad|Upaniṣad]]. Setiap bagian tersebut merupakan golongan sastra yang berbeda<ref>{{Cite web|title=Introduction {{!}} Vedic Heritage Portal|url=https://vedicheritage.gov.in/introduction/|website=vedicheritage.gov.in|access-date=2024-03-22}}</ref> tapi Saṃhitā menonjol sebagai teks yang paling sakral:
# '''Saṃhitā''': Saṃhitā Regweda adalah bagian Weda yang paling kuno, ia berisi [[mantra]] yang juga disebut himne. Saṃhitā Regweda terdiri dari 10 bagian yang disebut mandala. Himne Penciptaan ''Nāsadīya Sūkta'' yang terkenal terletak di mandala ke-10 Regweda (10:129) — himne ini berkaitan dengan kosmologi dan asal usul alam semesta. Sebagian orang menganggap Saṃhitā sebagai Regweda itu sendiri dan 3 bagian lainnya sebagai hanya sekadar komentar.<ref>{{Cite journal|title=Vedic Literature and Its Universal Concepts: Rishi and Devata|url=https://www.birendracampus.edu.np/wp-content/uploads/2023/06/BMC-RESEARCH-JOURNAL-V2-2023.pdf#page=15|journal=BMC RESEARCH JOURNAL}}</ref>
# '''Brāhmaṇa''': Teks Brahmana memberikan penjelasan [[Brahmana|Brahmanis]] dalam bentuk prosa tentang ritual Weda dan simbolisme Saṃhitā. Ada 2 teks Brāhmaṇa terkait dengan Rigweda.
# '''Āraṇyaka''' : Risalah "hutan", berfungsi sebagai penghubung antara Brāhmaṇa dan Upaniṣad, membahas konsep metafisika. Ada 2 teks Āraṇyaka terkait dengan Rigweda.
# '''Upaniṣad''' : Teks-teks ini membahas spiritualitas dan filsafat abstrak. Upaṇiṣad adalah bagian terakhir dari Weda dan merupakan teks dasar filsafat Hindu yang dikenal sebagai [[Wedanta|Vedānta]]. Ada 10 Upaniṣad yang terkait dengan Regweda.
== Upanisad terkait dengan Regweda ==
# Aitareya Upaniṣad
# Akṣa Mālikā Upaniṣad
# Ātma-Bodha Upaniṣad
# Bāhvṛca Upaniṣad
# Kauṣītaki Upaniṣad
# Muṇḍaka Upaniṣad
# Nāda Bindu Upaniṣad
# Nirvāṇa Upaniṣad
# Saubhāgya Lakṣmī Upaniṣad
# Tripurā Upaniṣad
Dua Upaniṣad paling utama yang terkait dengan Regweda adalah Aitareya Upaniṣad dan Kauṣītaki Upaniṣad.<ref>{{Cite web|title=Upanishads {{!}} Vedic Heritage Portal|url=https://vedicheritage.gov.in/upanishads/|website=vedicheritage.gov.in|access-date=2024-03-22}}</ref>
=== Ātma-Bodha Upaniṣad ===
Ātma-Bodha Upaniṣad adalah kumpulan pemujaan, afirmasi dan pernyataan yang membimbing para pencari spiritual menuju [[Moksa|mokṣa]]. Konsepnya utama adalah kesadaran diri untuk mengalahkan tirai ilusi [[Maya (agama)|Māyā]].
Ātma-Bodha Upaniṣad terdiri dari dua bagian:
# Dimulai dengan pemujaan kepada [[Wisnu|Dewa Wisnu]], Upaniṣad ini menyebut gelar-gelar-Nya seperti [[Narayana|Nārāyaṇa]], Brāhmaṇya, Madhusūdana, Puṇḍarīkākṣa, dan Acyuta. Ayat I-4-5 menekankan bahwa Dewa Wisnu bersemayam dalam setiap makhluk dan bahwa siapa pun yang bermeditasi pada-Nya akan memperoleh non-dualitas dan menghilangkan rasa takut: "''Dia yang meditasi pada Nārāyaṇa yang tunggal yang terpendam pada semua makhluk, yang adalah [[Purusa|Puruṣa]] penyebab, yang tanpa sebab, yang adalah [[Parabrahman]], [[Om]], yang tanpa penderitaan dan delusi dan yang menempati segala sesuatu — orang itu tidak pernah mengalami penderitaan. Dari dual, dia menjadi non-dual yang tanpa rasa takut.''" Pada ayat I-6 dinyatakan bahwa Brahman adalah segala sesuatu.
# Di bagian kedua, Brahman diuraikan identitas dan aspek-aspeknya sendiri secara lebih spesifik. Ayat II-1: "''Aku tanpa Māyā. Aku tanpa tandingan. Aku sendiri bersifat kebijaksanaan. Aku tanpa Ahaṁkāra (ke-aku-an). Aku tanpa perbedaan antara alam semesta, Jīva dan [[Iswara|Īśvara]].''"<ref>{{Cite web|title=Powerpoint Presentation - Atmabodha Upanishad|url=https://vedantastudents.com/wp-content/uploads/2019/10/07-Atmabodha-Upanishad.pdf|website=Vedanta Students}}</ref>
== Terjemahan ==
Baris 117 ⟶ 148:
* {{Citation|last=Anthony|first=David W.|year=2007|title=The Horse The Wheel And Language. How Bronze-Age Riders From the Eurasian Steppes Shaped The Modern World|publisher=Princeton University Press}}
* {{citation|last=Avari|first=Burjor|title=India: The Ancient Past|year=2007|publisher=Routledge|location=London|isbn=978-0-415-35616-9}}
* {{Cite book|last=Bryant|first=Edwin|year=2001|title=The Quest for the Origins of Vedic Culture: The Indo-Aryan Migration Debate|url=https://archive.org/details/questfororiginso0000brya|place=Oxford|publisher=Oxford University Press|isbn=978-0-19-513777-4|author-link=Edwin Bryant (author)|url-status=live}}
* {{Citation|last=Dwyer|first=Rachel|year=2013|title=What Do Hindus Believe?|publisher=Granta Books|isbn=978-1-84708-940-3}}
* {{Citation|last=Flood|first=Gavin D.|author-link=Gavin Flood|year=1996|title=An Introduction to Hinduism|publisher=Cambridge University Press}}
Baris 144 ⟶ 175:
* [http://www.sanskrit-lexicon.uni-koeln.de/scans/GRAScan/2014/web/webtc2/index.php Kamus Regweda oleh Hermann Grassmann] (basis data daring, uni-koeln.de)<!--
* [http://www.worldcat.org/oclc/18195792 Choral Hymns from the Rig Veda, Op.26], Gustav Holst, 14 pieces in 4 groups, Piano with Violins, Romantic Movements, [https://urresearch.rochester.edu/institutionalPublicationPublicView.action;jsessionid=5D762A8F787F4E6A6052D24FF5A5460E?institutionalItemVersionId=21426 Vocal Scores], University of Rochester-->
{{Dewa Hindu}}
{{Authority control}}
[[Kategori:Hindu]]
[[Kategori:Sastra Hindu]]
|