Dioda: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Boyraa (bicara | kontrib)
k Membatalkan 1 suntingan by Randra Agustio Efryansah (bicara): Spam link blog pribadi
Tag: Pembatalan
 
Baris 42:
 
=== Karakteristik arus–tegangan ===
Karakteristik arus–tegangan dari dioda, atau kurva I–V, berhubungan dengan perpindahan dari pembawa melalui yang dinamakan lapisan penipisan atau daerah pengosongan (hole) yang terdapat pada pertemuan p-n di antara semikonduktor. Ketika pertemuan p-n dibuat, elektron pita konduksi dari daerah N menyebar ke daerah P di mana terdapat banyak lubang yang menyebabkan elektron bergabung dan mengisi lubang yang ada, baik lubang dan elektron bebas yang ada lenyap, meninggalkan donor bermuatan positif pada sisi-N dan akseptor bermuatan negatif pada sisi-P. Daerah disekitar pertemuan p-n menjadi dikosongkan (hole) dari pembawa muatan dan karenanya berlaku sebagai isolator<ref>{{Cite web|last=Team|first=Kelas Teknisi|title=Dioda: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Karakteristik|url=https://www.kelasteknisi.com/2022/07/dioda-pengertian-simbol-dan-jenis.html|website=Kelas Teknisi|language=id|access-date=2024-06-16}}</ref>.
 
Walaupun begitu, lebar dari daerah pengosongan tidak dapat tumbuh tanpa batas. Untuk setiap pasangan elektron-lubang yang bergabung, ion pengotor bermuatan positif ditinggalkan pada daerah terkotori-n dan ion pengotor bermuatan negatif ditinggalkan pada daerah terkotori-p. Saat penggabungan berlangsung dan lebih banyak ion ditimbulkan, sebuah medan listrik terbentuk di dalam daerah pegosongan yang memperlambat penggabungan dan akhirnya menghentikannya. Medan listrik ini menghasilkan tegangan tetap dalam pertemuan.