Kalkulus: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HsfBot (bicara | kontrib)
k Bot: Memperbaiki sintaksis wiki
Gombang (bicara | kontrib)
k Aplikasi: statistik->statistika
Baris 270:
== Aplikasi ==
[[Berkas:NautilusCutawayLogarithmicSpiral.jpg|jmpl|ka|Pola spiral logaritma cangkang Nautilus adalah contoh klasik untuk menggambarkan perkembangan dan perubahan yang berkaitan dengan kalkulus.]]
Kalkulus digunakan di setiap cabang sains fisik, sains komputer, [[statistika|statistik]], [[teknik]], [[ekonomi]], [[bisnis]], [[kedokteran]], [[demografi|kependudukan]], dan di bidang-bidang lainnya. Setiap konsep di [[mekanika klasik]] saling berhubungan melalui kalkulus. [[Massa]] dari sebuah benda dengan [[massa jenis]] yang tidak diketahui, [[momen inersia]] dari suatu objek, dan total energi dari sebuah objek dapat ditentukan dengan menggunakan kalkulus.<ref name=concepts/>
 
Dalam subdisiplin [[listrik]] dan [[magnetisme]], kalkulus dapat digunakan untuk mencari total aliran (fluks) dari sebuah [[medan elektromagnetik]] . Contoh historis lainnya adalah penggunaan kalkulus di [[hukum gerak Newton]], dinyatakan sebagai ''laju perubahan'' yang merujuk pada turunan: '''Laju perubahan''' ''momentum dari sebuah benda adalah sama dengan resultan gaya yang bekerja pada benda tersebut dengan arah yang sama.''<ref name=concepts/>