Bayezid I: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 59:
Sedangkan Raja Hongaria yang cukup percaya diri melihat jumlah pasukannya pada akhirnya melarikan diri bersama dengan komandan pasukan kavaleri Rhodesia. Tatkala sampai di [[Laut Hitam]], keduanya bertemu dengan satu armada Kristen, maka melompatlah keduanya pada salah satu kapal dan segera melarikan diri tanpa menoleh ke belakang. Kekalahan Hongaria dalam [[Pertempuran Nikopolis]] menjadikan posisi Hongaria terpuruk di mata masyarakat Eropa dan wibawanya jatuh.
 
Kemenangan ini memiliki dampak yang sangat kuat bagi Beyazid dan masyarakat Islam. Maka Bayazid segera mengirimkan surat pada para penguasa Islam di wilayah Timur dan memberikan kabar gembira pada mereka tentang kemenangan yang demikian gemilang atas pasukan Salib Kristen. Bersama para utusan, dikirimkan pula beberapa tawanan perang laki-laki kepada para penguasa Islam sebagai hadiah dari seorang yang menang perang dan sebagai indikasi material atas kemenangan yang telah dicapainya. Sedangkan Bayezid sendiri menyatakan dirinya sebagai Sultan Romawi, sebagai bukti bahwa dia telah mewarisi pemerintahan Seljuk dan telah menguasai Anatolia. Ia juga mengirimkan utusan pada [[Al-Mutawakkil I|Khalifah Al-Mutawakkil I]], [[khalifah]]dari [[Bani Abbasiyah]] yang saat itu berada di [[Kairo]], untuk mengokohkan gelar ini hingga dia bisa menggunakan gelar ini dalam kesultanannya yang telah dia usahakan bersama para pendahulunya. Dengan adanya pengesahan ini maka dia memiliki legalitas dan akan semakin kuat wibawa dan posisinya di dunia Islam. Barquq, [[Sultan]] [[Kesultanan Mamluk (Kairo)|Mamluk Mesir]] yangselaku melindungipelindung Khalifah Bani Abbasiyahkhalifah menerima permintaan ini. Dia melihat bahwa Bayezid adalah sekutu satu-satunya dalam usaha mencegah kekuatan Timur Lenk yang sedang mengancam kekuasaan pemerintahan Mamluk (yang berpusat di [[Mesir]]) dan Utsmani.
 
== Penyatuan Anatolia ==
Baris 115:
* Hundi. Menikah dengan seorang ulama bernama Seyyid Şemseddin Mehmed Buhari.
* Erhondu. Menikah dengan Yakub Bey, putra Pars Bey.
* Fatma. MeikahMenikah dengan Sanjak Bey.
* Oruz
* seorang putri yang menikah dengan Abu Bakar Mirza, putra Jalaluddin Miran Syah, putra Timur Lenk