Kanker payudara: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HsfBot (bicara | kontrib)
k replaced: leukimia → leukemia
Taylor 49 (bicara | kontrib)
adalah bertambahnya umur. Diperkirakan, periode antara
Baris 192:
=== Faktor risiko ===
Menurut Moningkey dan Kodim, penyebab spesifik kanker payudara masih belum diketahui, tetapi terdapat banyak faktor yang diperkirakan mempunyai pengaruh terhadap terjadinya kanker payudara diantaranya:
# '''Faktor [[reproduksi]]:''' Karakteristik reproduktif yang berhubungan dengan risiko terjadinya kanker payudara adalah nuliparitas, menarche pada umur muda, menopause pada umur lebih tua, dan kehamilan pertama pada umur tua. Risiko utama kanker payudara adalah bertambahnya [[Umur manusia|umur]]. Diperkirakan, periode antara terjadinya haid pertama dengan umur saat kehamilan pertama merupakan ''window of initiation'' perkembangan kanker payudara. Secara [[anatomi]] dan fungsional, payudara akan mengalami atrofi dengan bertambahnya umur. Kurang dari 25% kanker payudara terjadi pada masa sebelum [[menopause]] sehingga diperkirakan awal terjadinya tumor terjadi jauh sebelum terjadinya perubahan klinis.
# '''Penggunaan [[hormon]]:''' Hormon [[estrogen]] berhubungan dengan terjadinya kanker payudara. Laporan dari ''Harvard School of Public Health'' menyatakan bahwa terdapat peningkatan kanker payudara yang signifikan pada para pengguna terapi ''estrogen replacement''. Suatu metaanalisis menyatakan bahwa walaupun tidak terdapat risiko kanker payudara pada pengguna kontrasepsi [[oral]], wanita yang menggunakan obat ini untuk waktu yang lama mempunyai risiko tinggi untuk mengalami kanker payudara sebelum menopause. Sel-sel yang sensitive terhadap rangsangan hormonal mungkin mengalami perubahan degenerasi jinak atau menjadi ganas<ref name="Kanker Payudara">[http://bidanku.web.id/index.php?option=com_content&view=article&id=50:kanker-payudara&catid=34:umum&Itemid=55]</ref>.
# '''[[Penyakit]] fibrokistik:''' Pada wanita dengan adenosis, fibroadenoma, dan fibrosis, tidak ada peningkatan risiko terjadinya kanker payudara. Pada hiperplasis dan papiloma, risiko sedikit meningkat 1,5 sampai 2 kali. Sedangkan pada hiperplasia atipik, risiko meningkat hingga 5 kali.