Keutamaan Petrus: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 60:
[[Yohanes Krisostomus]] lahir di [[Antiokhia]] sekitar tahun 347, dan kemudian hari berjuang demi pembaharuan Gereja sampai diasingkan pada tahun 404. Khotbah-khotbahnya menonjolkan keyakinannya akan keutamaan Petrus. Petrus ia sebut sebagai "pemimpin rombongan, penyambung lidah sekalian rasul, kepala suku, pemimpin sejagat, landasan Gereja, orang yang mengasihi Kristus dengan menggebu-gebu."<ref>Giles, E., penyunting, Documents Illustrating Papal Authority: A.D. 96-454. London: S.P.C.K., 1952. hlm. 126.</ref> Karya-karya tulisnya juga menonjolkan kefanaan Petrus, menautkannya lebih erat dengan warga Gereja.
 
{{quote|Lantas mengapa, ketimbang dengan yang lain, Ia bincangkan perkara-perkara ini dengan Petrus? ({{Alkitab|Yohanes 21:15}}). Dialah yang terpilih dari antara para Rasul, penyambung lidah para murid-murid, dan pemimpin rombongan. Atas dasar inilah Paulus pun pada suatu ketika pergi menjumpainya alih-alih menjumpai yang lain ({{Alkitab|Galatia 1:18}}). Dan di atas segala-galanya, guna menunjukkan kepadanya bahwa untuk seterusnya dia harus percaya diri, sebagai penawar penyangkalan itu, Ia letakkan ke dalam tangannya jabatan ketua atas saudara-saudara. Dan tidaklah Ia ungkit-ungkit penyangkalan itu, tidak pula menegurnya dengan perkara-perkara lampau, melainkan bersabda, "jikalau engkau mengasihi Aku, pimpinlah saudara-saudara." ...Dan untuk ketiga kalinya Ia berikan amanat yang sama, untuk menunjukkan betapa luhurnya jabatan ketua yang Ia tetapkan atas kawanan domba-Nya sendiri. Dan jikalau ada yang berkata, "lantas mengapa Yakobus yang mendapatkan takhta Yerusalem?," akan aku jawab bahwa Ia mengangkat orang ini (Petrus) menjadi pengajar, bukan atas takhta tersebut, melainkan atas seluruh dunia.<ref>{{Cite web|url=http://www.catholicbridge.com/catholic/orthodox/pope_acts_15_james_and_peter.php|title = If Peter had primacy, why did James make the decision on circumcision? (Acts 15)}}</ref>|author=|title=|source=}}
 
==== Agustinus, Uskup Hipo ====