Pembuluh nadi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
kTidak ada ringkasan suntingan
Baris 15:
Terdapat beberapa jenis pembuluh nadi pada tubuh:
 
=== Arteri pulmonaris ===
Pembuluh ini membawa darah yang telah dideoksigenasi yang baru saja dialirkan dari [[paru-paru]].
 
=== Arteri sistemik ===
Arteri sistemik membawa darah menuju [[arteriol]] dan kemudian ke [[pembuluh kapiler]], di mana zat nutrisi dan gas ditukarkan.
 
=== Aorta ===
[[Aorta]] adalah pembuluh nadi terbesar dalam tubuh yang keluar dari ventrikel jantung dan membawa banyak oksigen.
 
=== Arteriol ===
Arteriol adalah pembuluh nadi terkecil yang berhubungan dengan pembuluh kapiler.
 
=== Pembuluh kapiler ===
Pembuluh ini bukan pembuluh nadi sesungguhnya. Di sinilah terjadinya pertukaran zat yang menjadi fungsi utama sistem sirkulasi.
Pembuluh kapiler adalah pembuluh yang menghubungkan cabang-cabang pembuluh nadi dan cabang-cabang pembuluh balik yang terkecil dengan sel-sel tubuh. Pembuluh nadi dan pembuluh balik itu bercabang-cabang, dan ukuran cabang-cabang pembuluh itu semakin jauh dari jantung semakin kecil. Pembuluh kapiler sangat halus dan berdinding tipis.