Singkapan: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Studi: perbaikan vandalisme, sekaligus perbaikan kata-kata
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
k Bot: Penggantian teks otomatis (-  + )
Baris 1:
[[Berkas:San_Carlos_Water,_Falkland_Islands.jpg|jmpl|Pemandangan dasar singkapan batuan di dekat [[San Carlos Water]], [[Kepulauan Falkland]]]]
[[Berkas:Śląskie_Kamienie_-_Dívči_Kameny.JPG|ka|jmpl|Singkapan [[granit]]  di Gunung Batu  [[Silesia]]  di barat daya [[Polandia]].]]
[[Berkas:Serrotebranco.JPG|jmpl|Singkapan Serrote Branco,  [[Brasil]].]]
Sebuah '''singkapan'''  merupakan bagian yang terlihat dari bukaan  [[batuan dasar]] atau deposit superfisial purba pada permukaan Bumi.<ref>Howell, J. V., 1960, Glossary of geology and related sciences. American Geological Institute, Washington, p. 207-208</ref>
 
== Fitur ==
[[Berkas:Rantakallio_mänty_Kivenlahti_300611.jpg|jmpl|Singkapan khas pantai yang terkikis oleh gletser purba di [[Espoo]], [[Finlandia]].]]
Singkapan tidak menutupi sebagian besar permukaan tanah di Bumi karena di sebagian besar tempat batuan dasar atau deposit superfisial tertutup oleh mantel dari [[tanah]] dan vegetasi sehingga tidak dapat dilihat atau diteliti dengan seksama. Namun, di tempat-tempat dimana tanah yang menutupi terhapus oleh  [[erosi]] atau proses [[pengangkatan tektonik]], bebatuan akan terbuka, atau <span>tersingkap</span>. Paparan tersebut sering kali terjadi di daerah di mana laju  [[erosi]] lebih cepat dan melebihi laju  [[pelapukan]]  seperti pada lereng bukit yang curam, punggung dan puncak gunung, sungai, dan daerah yang aktif secara tektonik. Di [[Finlandia]], erosi  [[Gletser|glasial]]  yang terjadi pada periode glasial maksimum terakhir (ca. 11000 SM), diikuti oleh gerusan gelombang laut, diikuti dengan [[Post-glacial rebound|pengangkatan isostatik]] telah menghasilkan sejumlah besar pesisir mulus dan pesisir singkapan.
 
[[Batuan dasar]] dan deposit superfisial juga dapat menjadi terbuka di kerak bumi dikarenakan oleh kegiatan penggalian oleh manusia, seperti pertambangan atau pembangunan jalur transportasi.
 
== Studi ==
Singkapan memungkinkan peneliti untuk mengamati langsung dan mengambil contoh [[in situ]] untuk analisa geologi dan pembuatan peta geologi. Pengukuran [[in situ]]  merupakan hal yang kritis untuk ketepatan analisa [[Sejarah geologi bumi|sejarah geologi]], dan singkapan kemudian menjadi sangat penting untuk memahami [[skala waktu geologi]]  dari sejarah bumi. Beberapa tipe informasi yang tidak dapat diketahui tanpa singkapan atau pengeboran presisi dan operasi'' [[https:Core sample|coring]], ''diantaranya fitur orientasi  [[geologi struktur]]  (contohnya latar dasar, sumbu lipatan, [[foliasi]]), fitur orientasi deposit (contohnya arah [[aliran purba]]'',   ''perubahan''  ''[[fasies]]),dan orientasi [[paleomagnetik]]. Singkapan juga sangat penting dalam memahami kumpulan fosil, lingkungan purba dan evolusi karena mereka menyediakan rekaman perubahan [[Stratum|strata]] geologis.
 
Deskripsi akurat, pemetaan dan pengambilan contoh untuk analisa laboratorium untuk singkapan memungkinkan semua keilmuan geologis dan pengembangan hukum dasar geologi seperti [[hukum superposisi]], [[hukum horizontalitas]], [[hukum kontinuitas lateral]]  dan [[hukum suksesi fauna]].
 
== Contoh ==
Pada peta  [[Ordnance Survey]]  di [[Inggris]], tebing diklasifikasikan berbeda dari singkapan : tebing memiliki garis berkelanjutan di sepanjang ujung bagian atas diikuti garis tonjolan ke bawah, singkapan memiliki garis di sepanjang batuan sederhana. Contoh dari singkapan ada di [[California]]  di ''Vasquez Rocks, ''terkenal karena sering kali digunakan untuk lokasi film, terdiri dari [[batu pasir]].
 
== Lihat juga ==