Oen Boen Ing: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 7:
 
== Mulai mengabdi ==
Nama Oen Boen Ing tidak bisa dipisahkan dari keberadaan [[Rumah Sakit Panti Kosala]] yang dimulai sebagai sebuah poliklinik kecil yang bernama [[Tsi Sheng Yuan]] atau Jisheng Yuan pada [[29 Januari]] [[1933]], di sebuah paviliun sederhana di Jl. Mesen 106, Solo. Nama poliklinik itu berarti ''Lembaga Penolong Kehidupan''. Poliklinik ini didirikan oleh delapan orang pemuda [[Tionghoa-Indoneisa|Tionghoa]] yang tergabung dalam [[Hua Chiao Tsing Nien Hui]] (disingkat HCTNH), yang artinya Perhimpunan Pemuda Tionghoa. Mereka itu adalah [[Jap KioKioe Ong]], [[Tan Kiong Djien]], [[The Tjhioe Tik]], [[Sie Ngo Siang]], [[Sie Boen Tik]], [[Gan Kok Sien]], [[Tan Tiauw An]], dan [[Jap Tiang Liem]].
 
Pada tahun [[1935]] Dr. Oen Boen Ing mulai terlibat dalam pelayanan klinik tersebut dan kemudian menjadi pemprakarsa berdirinya Yayasan Kesehatan Tsi Sheng Yuan, yang kemudian membentuk RS Panti Kosala. Hal ini terjadi sekitar tahun [[1951]], ketika Poliklinik Tsi Sheng Yuan dilepaskan dari HCTNH. Dr. Oen Boen Ing menganjurkan agar Tsi Sheng Yuan menjadi sebuah yayasan untuk menampung kegiatan poliklinik.