Kitab Kells: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 101:
Kitab Kells memuat keempat injil sahih yang terdapat dalam Kitab Suci agama Kristen. Ayat-ayat injil dalam Kitab Kels ditulis dengan tinta hitam, merah, ungu, dan kuning, menggunakan [[huruf insular|ragam huruf besar insular]], serta didahului tulisan-tulisan pengantar, ikhtisar injil, dan konkordansi ayat-ayat injil.<ref>Meehan 1994, 9.</ref> Sekarang ini, Kitab Kells terdiri atas 340 helai [[vellum|velum]] atau [[folio]]. Sebagian besar folio Kitab Kells merupakan bagian dari lembaran-lembaran lebih besar yang disebut [[Pelipatan buku|folio ganda]]. Tiap-tiap lembar folio ganda dilipat untuk menghasilkan dua helai folio bersambung. Lembaran-lembaran folio ganda yang sudah dilipat dua ini selanjutnya ditumpuk rapi dan disatukan dengan jahitan pada garis lipatannya untuk membentuk kumpulan folio bersambung yang disebut [[kuras]]. Kitab Kells memiliki beberapa helai folio yang bukan hasil lipatan folio ganda, melainkan helai-helai folio lepas yang disisipkan ke dalam kuras. Keseluruhan folio terbagi dalam 38 kuras. Setiap kuras terdiri atas 4 sampai dua belas helai folio (dua sampai enam lembar folio ganda); pada umumnya, meskipun tidak selalu, helai-helai folio Kitab Kels terkelompokkan menjadi berkas-berkas yang terdiri atas 10 helai folio. Beberapa helai folio adalah helai tunggal, yang seringkali merupakan halaman-halaman berisi hiasan-hiasan penting. Setelah folio ganda dilipat menjadi dua folio bersambung, tiap-tiap folio diberi guratan-guratan penanda letak tulisan, kadang-kadang pada kedua sisinya. Bekas-bekas tembuk dan guratan penanda letak tulisan masih terlihat jelas pada sejumlah halaman.<ref name="Henry152"/> Velum yang digunakan sebagai media tulis adalah velum bermutu tinggi, namun tingkat ketebalan folio berbeda-beda. Beberapa helai folio hampir setebal kulit samakan, sementara beberapa helai lainnya sangat tipis hingga nyaris tembus pandang.
Ukuran dwimatra Kitab Kells saat ini adalah 330 x 250 mm. Mula-mula ukuran folio-folio Kitab Kels berbeda-beda, namun dipangkas sewaktu dijilid ulang pada abad ke-19 sehingga
=== Isi ===
|