Pura Hyang Tiba: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Santi pasca (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Santi pasca (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 7:
Pura Hyang Tiba berbentuk persegi panjang, membentang dari timur ke barat. Pura ini terbagi atas tiga bagian, yaitu halaman luar, halaman tengah, dan halaman dalam. Berikut penjelasan ketiga bagian tersebut.
 
=== a. Halaman Luar ===
 
Karena tidak dibatasi tembok atau pagar, maka halaman luar pura tidak terlalu jelas garis batasnya. Beberapa bangunan yang terdapat pada bagian halaman luar ialah pemedal atau pintu masuk yang digunakan untuk mengakses halaman tengah, wantilan (di sisi barat pemedal) dan sedahan agung (di sisi utara pemedal). Di depan pemedal terdapat sepasang apit lawang.
 
=== b. Halaman Tengah ===
 
Halaman tengah terdiri atas dua bagian yaitu utara dan selatan. Kedua bagian tersebut dipisahkan oleh Candi Bentar, yang di bagian tangganya terdapat hiasan berbentuk sepasang ular naga. Pada bagian utara terdapat bangunan Tungkub Tegal, Bedugul, Gedong Penyimpenen, Sapta Petala, Dugul, Perantenan, dan Pengaruman. Adapun pada bagian selatan terdapat bangunan Pelinggih Ratu Hyang Api, Sakti Dewa Brahma, Perantenan, dan Bale Kulkul.
 
=== c. Halaman Dalam ===
 
Halaman Dalam terdiri atas dua bagian yaitu timur dan tengah. Pada sisi halaman sebelah timur terdapat pemedal dan Kori Agung, yang diapit sepasang Apit Lawang dan Pelinggih Ratu Ngadeg. Bagian tengah halaman dalam ini terdapat pengaruman, yang dikitari oleh sederet bangunan lain yaitu 1) Tugu dan Penegtegan (sebelah barat), 2) Pecanangan, Bale Gong, Bale Peselang, Pesamuan, Panggungan, Pengaruman Kecil (sebelah timur)<ref name=":0">{{Cite book|url=https://www.worldcat.org/oclc/886882212|title=Candi Indonesia|last=Sedyawati, Edi, 1938-|others=Latief, Feri,, Indonesia. Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman,|isbn=978-602-17669-3-4|edition=Cetakan pertama|location=[Jakarta]|oclc=886882212}}</ref>.