D'Academy Asia: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bot: Perubahan kosmetika
HyprMarc (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan aplikasi seluler Suntingan aplikasi Android
Baris 52:
}}
 
'''D'Academy Asia''' adalah sebuah acara musik dan ajang pencarian bakat penyanyi dangdut tingkat Asia yang ditayangkan langsung di stasiun televisi Indosar. Diciptakan oleh [[Programming Indosiar]]. Produksi dilaksanakan oleh [[Tim Produksi Indosiar]] (November 2015 – Maret 2016) dan [[Indonesia Entertainmen Produksi]] (April 2016 – Desember 2017). Acara ini telah membangkitkan rasa cinta terhadap musik dangdut, tidak hanya di Indonesia tetapi juga di negara-negara tetangga Asia. Dangdut sempat mati suri di [[Malaysia]], begitupun di [[Brunei Darussalam]] dan [[Singapura]], namun berkat acara D’ AcademyD’Academy Asia, musik dangdut yang awalnya hanya bisa dinikmati oleh kalangan tertentu, kini mulai digemari oleh anak-anak muda.
 
Acara ini ditayangkan pada tanggal 16 November 2015 ([[D Academy Asia (Musim 1)|musim pertama]]), 23 Oktober 2016 ([[D'Academy Asia (Musim 2)|musim kedua]]) dan 23 Oktober 2017 ([[D'Academy Asia (Musim 3)|musim ketiga]]). Seluruh peserta yang telah lolos seleksi audisi dari negara masing-masing di babak audisi dikirim ke Indonesia untuk diberikan pelatihan-pelatihan berupa koreografi, olah vokal, performance, training kepribadian, dan tata busana oleh para ahli di bidangnya masing-masing. Contoh guru yang terlibat yaitu [[Adibal Sahrul]] untuk pelatih vokal (sejak [[D'Academy Asia (Musim 1)|musim pertama]]) dan [[Erie Suzan]] (mulai [[D'Academy Asia (Musim 2)|musim kedua]]). Seluruh peserta yang telah lolos terseleksi setiap minggunya akan diadu dalam babak-babak yang telah ditentukan, hingga tersisa 3 peserta yang akan berkompetisi untuk memperebutkan gelar juara pertama di malam grand final.