Kekristenan: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 235:
''Doa syafaat'' adalah berdoa demi kepentingan orang lain. Ada banyak riwayat tentang doa syafaat dalam Alkitab, antara lain doa syafaat [[Petrus|Rasul Petrus]] demi kesembuhan orang-orang sakit ({{Alkitab|Kisah Para Rasul 9:40}}) dan doa syafaat [[nabi|nabi-nabi]] dalam Perjanjian Lama demi kepentingan orang lain ({{Alkitab|1 Raja-Raja 17:19–22}}). Dalam [[Surat Yakobus]], doa syafaat orang-orang percaya biasa tidak dibedakan dari doa syafaat [[Elia]], nabi besar Perjanjian Lama ({{Alkitab|Yakobus 5:16–18}}). Menurut agama Kristen, makbul tidaknya doa bergantung pada kuasa Allah, bukan pada status si pendoa.<ref name="NBDprayer"/>
 
Gereja purba, yang mencakup [[Kekristenan Timur|Gereja Timur]] maupun [[Kekristenan Barat|Gereja Barat]], mengembangkan tradisi memohon [[perantaraan para kudus|syafaat orang-orang kudus]] (yang sudah wafat). Sampai sekarang tradisi ini masih dipraktikkan dalam [[Gereja Ortodoks Timur]], [[Gereja Ortodoks Oriental]], [[Gereja Katolik]], dan sejumlah [[gereja Anglikan]]. Meskipun demikian, gereja-gereja yang terbentuk pada zaman Reformasi Protestan menolak tradisi berdoa kepada orang-orang kudus, dengan alasan bahwa Kristus adalah satu-satunya perantara bagi umat manusia.<ref>{{cite encyclopedia |author1=Ferguson, S. B. |author2=Packer, J. |last-author-amp=yes |year=1988 |title =Saints |encyclopedia= New Dictionary of Theology|publisher= Intervarsity Press |location=Downers Grove, IL |id= }}</ref> Tokoh Reformasi Protestan, [[Huldrych Zwingli|Hulderikus Zwingli]], mengaku pernah berdoa kepada orang-orang kudus sampai akhirnya diyakinkan oleh nas Alkitab bahwa perbuatan semacam itu adalah [[penyembahan berhala dalam agama #Kristen|penyembahan berhala]].<ref>Madeleine Gray, ''The Protestant Reformation'', (Sussex Academic Press, 2003), hlm. 140.</ref>
 
Menurut [[Katekismus Gereja Katolik]], "berdoa adalah mengarahkan akal budi dan hati kepada Allah atau meminta hal-hal baik dari Allah."<ref>{{cite web|url=http://www.va/archive/catechism/p4s1.htm |title=Catechism of the Catholic Church: Bagian 4 – Christian Prayer |publisher=Va |date= |accessdate=19 November 2010 }}</ref> [[Buku Doa Umum|Buku Doa Bersama]] yang dipergunakan di kalangan Anglikan adalah sebuah buku pedoman tata ibadat di gereja yang memuat doa-doa, bacaan-bacaan Kitab Suci, dan sekumpulan madah atau mazmur untuk dinyanyikan.