Gani memulai kariernya di dunia ''modelling''model dengan mengikuti kontes [[Wajah Femina]] pada tahun 2011. Pada ajang ini, Gani berhasil mendapat penghargaan kontestan terfavorit. Setelah kontes ini, ia mencoba mengikuti beberapa pertunjukan fashion di seluruh Indonesia dan menjadi ikon dari Jakarta Fashion Week pada tahun 2012. Ia juga menjadi model sampul dan artikel untuk beberapa [[majalah]] terkenal, seperti Surface Asia, [[Femina]], [[Nylon]], [[HighEnd]], [[Cita Cinta]], [[Dewi]], Grazia dan juga [[Harper's Bazaar]] [[Singapura]] sebagai pemenang [[Asia's Next Top Model, Siklus 3]]. Gani juga merupakan model ikon [[Zalora]].<ref>{{cite web|url=http://www.wajahfemina.co.id/alumni/ayu.lestari.putri.gani/001/008/69/wf2011/04/0|title=Ayu Lestari Putri Gani|publisher=wajahfemina.co.id|accessdate=2015-06-10|archive-date=2015-06-13|archive-url=https://web.archive.org/web/20150613095442/http://www.wajahfemina.co.id/alumni/ayu.lestari.putri.gani/001/008/69/wf2011/04/0|dead-url=yes}}</ref>