Hanoman: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 31:
Pada saat melihat [[Rama]] dan [[Laksmana]] datang ke [[Kiskenda]], [[Sugriwa]] merasa cemas. Ia berpikir bahwa mereka adalah utusan [[Subali]] yang dikirim untuk membunuh Sugriwa. Kemudian Sugriwa memanggil prajurit andalannya, Hanoman, untuk menyelidiki maksud kedatangan dua orang tersebut. Hanoman menerima tugas tersebut kemudian ia menyamar menjadi [[brahmana]] dan mendekati [[Rama]] dan [[Laksmana]].
[[Berkas:Lord Hanuman.jpg|jmpl|Arca Hanoman di [[Mangaluru]], [[India]] ]]
[[Berkas:Lord Hanuman Ji.jpg|jmpl|Arca Hanoman di [[Uttar Pradesh]], [[India]]]]
Saat bertemu dengan [[Rama]] dan [[Laksmana]], Hanoman merasakan ketenangan. Ia tidak melihat adanya tanda-tanda permusuhan dari kedua pemuda itu. Rama dan Laksmana juga terkesan dengan etika Hanoman. Kemudian mereka bercakap-cakap dengan bebas. Mereka menceritakan riwayat hidupnya masing-masing. Rama juga menceritakan keinginannya untuk menemui [[Sugriwa]]. Karena tidak curiga lagi kepada Rama dan Laksmana, Hanoman kembali ke wujud asalnya dan mengantar Rama dan Laksmana menemui [[Sugriwa]].
== Petualangan mencari Sinta ==
[[Berkas:StandingHanumanCholaDynasty11thCentury.jpg|jmpl|Patung Hanoman di [[Kerajaan Chola]], [[Abad ke-1 hingga 10|abad ke-10]] ]]
[[Berkas:Hanuman Statue 1.JPG|jmpl|Arca Hanoman Di [[Bengaluru]], [[India]]]]
Dalam misi membantu [[Rama]] mencari [[Sinta]], [[Sugriwa]] mengutus pasukan [[wanara]]-nya agar pergi ke seluruh pelosok bumi untuk mencari tanda-tanda keberadaan Sinta, dan membawanya ke hadapan Rama kalau mampu. Pasukan [[wanara]] yang dikerahkan Sugriwa dipimpin oleh Hanoman, [[Anggada]], [[Nila (Ramayana)|Nila]], [[Jembawan]], dan lain-lain. Mereka menempuh perjalanan berhari-hari dan menelusuri sebuah gua, kemudian tersesat dan menemukan kota yang berdiri megah di dalamnya. Atas keterangan Swayampraba yang tinggal di sana, kota tersebut dibangun oleh arsitek [[Mayasura]] dan sekarang sepi karena Maya pergi ke alam para Dewa. Lalu Hanoman menceritakan maksud perjalanannya dengan panjang lebar kepada Swayampraba. Atas bantuan Swayampraba yang sakti, Hanoman dan wanara lainnya lenyap dari gua dan berada di sebuah pantai dalam sekejap.
|