Pengobatan dan pencegahan rakitis dikenal sebagai antirachitic.Jika kekurangan vitamin D, dokter mungkin akan meresepkan suplemen vitamin D atau meminta untuk meningkatkan asupan vitamin D, seperti sereal, jus jeruk, ikan dan susu olahan. Selain itu, dokter akan menyarankan anak anda untuk menjemur di bawah sinar matahrimatahari setiap pagi agar tulang menjadi lebih kuat dan mengurangi gejala-gejala yang timbul akibat rakitis. Sedangkan untuk memperbaiki bentuk tulang yang bengkok atau tidak wajar biasanya harus memakai alat bantu atau pada kasus yang jarang terjadi penderita harus menjalani prosedur operasi perbaikan tulang agar bisa menjadi normal atau setidaknya menjadi lebih baik dari sebelumnya.<ref>{{Cite news|last=Hafidha|date=2020-03-13|title=Penyebab Penyakit Rakitis, Kenali juga Gejala dan Cara Pengobatannya|url=https://hot.liputan6.com/read/4200811/penyebab-penyakit-rakitis-kenali-juga-gejala-dan-cara-pengobatannya|work=[[Liputan6.com]]|language=id|access-date=2020-11-27|first=Selma Intania|editor-last=Adelin|editor-first=Fadila}}</ref>