'''Koridor R1/R2 Suroboyo Bus''' merupakan koridor [[Suroboyo Bus]] yang beroperasi dengan trayek [[Terminal Purabaya]] menuju [[Rajawali (Suroboyo Bus)|Halte Rajawali]]. Secara geografis lintasan koridor ini membentang pada rute selatan - utara di kawasan metropolitan [[Kota Surabaya]]. Koridor ini bersama koridor R2 menerapkan sistem ''loop'', dimana satu armada bus akan menempuh dua koridor sekaligus. Setelah melintasi titik terminus di [[Rajawali (Suroboyo Bus)|Halte Rajawali]], bus langsung memutar kembali menuju [[Terminal Purabaya]] dengan koridor yang berbeda. Koridor ini merupakan koridor awal yang dioperasikan [[Pemerintah Kota Surabaya]] sejak diluncurkan pada [[7 Mei]] [[2018]].