Suku Dayak Abal: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Alamnirvana (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Alamnirvana (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
[[Berkas:Letak-kec-haruai-tabalong.PNG|130px|left| Kecamatan Harauai, lokasi kediaman suku Abal di Kabupaten Tabalong]]
'''Suku Abal''' atau '''Dayak Abal''' adalah salah satu kelompok suku [[Dayak]] yang berdiam di Desa [[Halong, Haruai, Tabalong|Halong]] Dalam, Desa Aong, dan Desa [[Suput, Haruai, Tabalong|Suput]]. Ketiga desa ini merupakan bagian wilayah administratif Kecamatan [[Haruai, Tabalong]], Propinsi [[Kalimantan Selatan]]. Kecamatan Haruai yang luasnya 861,27 km2 pada tahun [[1990]] berpenduduk 21.948 [[jiwa]], namun tidak tersedia [[data]] jumlah orang [[Dayak Abal]] di antara jumlah tersebut. [[Orang Abal]] ini mempunyai [[bahasa]] sendiri yakni [[bahasa Abal]]. Antara sesamanya mereka menggunakan bahasa Abal sebagai [[bahasa ibu]], namun dengan orang luar misalnya dengan orang Banjar, atau [[Dayak Maanyan]], [[Dayak Dusun Deyah]] yang penduduk asal di kabupaten ini, mereka menggunakan [[bahasa Banjar]] sebagai [[bahasa pengantar]]. Pengaruh orang Banjar menyebabkan mereka telah lama memeluk [[agama]] [[Islam]], dan [[asimilasi]] dengan [[orang Banjar]] ini terjadi sedemikian rupa sehingga [[budaya]] lama mereka sendiri sudah hampir-hampir punah. Seperti [[penduduk]] [[Kabupaten Tabalong]] umumnya, mereka hidup dari sektor [[pertanian]] dan hasil [[hutan]].