Prokariota: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Dhanysaputra (bicara | kontrib)
menambahkan
tambah sampai morfologi
Baris 19:
== Reproduksi ==
Bakteri dan archaea berkembang biak secara [[aseksual]], yaitu kebanyak secara [[fisi biner]] atau [[tunas]]. Pertukaran dan rekombinasi genetik bisa terjadi, namun ini merupakan [[transfer gen horisontal]] dan bukan replikasi, yaitu melibatkan DNA yang ditransfer antara dua sel, seperti halnya [[konjugasi bakteri]].
 
== Struktur ==
 
[[Image:Relative scale.svg|thumb|300px|right|Ukuran prokariota dibandingkan biomolekul dan makhluk hidup lain]]
 
Riset terbaru menunjukkan bahwa semua prokariota memiliki [[sitoskeleton]] yang lebih primitif daripada sitoskeleton eukariota. Di samping homologi dari aktin dan tubulin ([[MreB]] dan [[FtsZ]]) komponen dari [[flagela]] yang tersusun helix, bernama [[flagellin]], adalah salah satu dari protein sitoskeletal dari bakteri yang paling penting sebagai penyedia latar belakang struktural dari [[kemotaksis]], respons fisiologis sel yang dasar dari bakteri. Paling tidak, beberapa prokariota juga mengandung struktur intrasel, yaitu berupa organela primitif. organela membran (atau membran antar sel) terdapat di beberapa prokariota seperti vakuola dan sistem membran yang dipakai khusus untuk metabolisme, seperti [[fotosintesis]] atau [[kemolithotrofi]]. Beberapa spesies juga mengandung [[mikrokompartemen]] yang disertai protein yang memiliki peran fisiologis tertentu (misal, [[karboksisom]] atau vakuola udara).
 
Sebagian besar prokariota berukuran 1 µm sampai 10 µm, tapi ukurannya bisa beragam mulai 0.2 µm sampai 750 µm ([[Thiomargarita namibiensis]]).
 
Berikut ini struktur sel dari prokariota: [[flagela]], [[membran sel]], [[dinding sel]] (kecuali genus [[Mycoplasma]]), [[sitoplasma]], [[ribosom]], [[nucleoid]], [[glikokalix]], [[inklusi]]
 
== Morfologi ==
 
Berikut ini 4 bentuk dasar prokariota:<ref>{{cite book |author=Bauman, Robert W.; Tizard, Ian R.; Machunis-Masouka, Elizabeth |title=Microbiology |publisher=Pearson Benjamin Cummings |location=San Francisco |year=2006 |isbn=0-8053-7693-3 }}</ref>
* [[Cocci]] - berbentuk sferik
* [[bacillus (shape)|Bacilli]] - berbentuk tangkai
* [[Spirochaete]] - berbentuk spiral
* [[Vibrio]] - berbentuk koma
 
{{biologi-stub}}