Bhaskara (grup musik): Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (-personil +personel); kosmetik perubahan
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (-Di tahun +Pada tahun)
Baris 15:
Sepeninggal [[Luluk Purwanto]] ke [[Eropa]], Bhaskara mengeluarkan album ketiga dengan menggunakan nama Bhaskara 91. Bhaskara merilis albumnya atas dukungan manajemen Citra Dharma Bali Satya, melalui label Lolypop Record. Di sini tampak sekali Bhaskara mencoba berkompromi dengan pasar. Walaupun memiliki [[Vonny Sumlang]], Bhaskara '91 mengundang banyak bintang tamu untuk menyumbangkan vokalnya di album tersebut. Bintang tamu yang ada di antaranya [[Harvey Malaiholo]], [[Ermy Kullit]] dan [[Andi Meriem Matalatta]]. Yanti R. menyumbang 4 lagu ciptaannya di sini dan masing-masing dinyanyikan oleh 4 vokalis yang berbeda. Lagu Putri dibuat versi vokalnya dan dinyanyikan oleh [[Harvey Malaiholo|Harvey]]. (versi ini kini terdapat dalam CD ''"The Reflections of Harvey Malaiholo Greatest Hits 1987-2007"'').
 
Setelah album ini, Bhaskara tidak pernah mengeluarkan album lagi, apalagi dengan wafatnya pimpinan Bhaskara, Udin Zach yang sulit dicari penggantinya. [[Udin Zach]] merupakan salah satu saksofonis terbaik yang dimiliki [[Indonesia]] di samping [[Embong Rahardjo]] dan [[Maryono]]. DiPada tahun [[1970|70'an]] Udin Zach pernah menjadi anggota grup [[rock]] progresif Ariesta Birawa dan bergabung juga dalam Madesya pimpinan [[May Sumarna]].
 
Anggota Bhaskara lainnya sibuk dengan kegiatannya masing-masing. Bambang Nugroho sempat menjadi anggota The Square bersama [[Donny Suhendra]] (guitar) dan Yuke Sumeru (bass) dan sering tampil secara rutin di [[TVRI]]. Saat ini menetap di Bandung dan mendirikan sekolah musik serta mengajar piano secara privat.