Camp Rock: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
k r2.7.1) (bot Mengubah: tr:Rock Kampı |
|||
Baris 43:
==Peran dan karakter==
* [[Mitchie Torres]] ([[Demi Lovato]]), seorang gadis yang berharap menjadi penyanyi suatu hari nanti. Mimpinya adalah dapat menghadiri Camp Rock, tetapi keluarganya tidak mampu membiayai karena perkemahan cukup mahal. Satu-satunya cara agar dia bisa datang yaitu jika ibunya bersedia memasak, dan dia mencoba untuk menyembunyikan kenyataan tersebut karena takut ditolak.
* Shane Gray ([[Joe Jonas]]), vokalis band terkenal "Connect 3". Dia dikirim ke Camp Rock dengan harapan itu akan membantunya juga menyingkirkan sikap sombong dan arogannya. Di perkemahan itu, dia mendengar suara yang indah, dan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk menemukan siapa gadis yang menyanyi tersebut (yang ternyata Mitchie.) Kemudian, dia bertemu dengan Mitchie dan mereka berteman, namun dia tidak tahu bahwa Mitchie adalah gadis yang memiliki suara indah. Dia akhirnya mengetahui gadis itu adalah Mitchie menjelang akhir film.
* Theresa "Tess" Tyler ([[Meaghan Jette Martin]]), putri dari T.J. Tyler yang sangat terkenal, dia ingin menjadi seorang penyanyi seperti ibunya. Dia adalah seorang diva dan selalu mendapatkan apa yang diinginkan meski harus menyakiti orang lain. Dia sangat membutuhkan perhatian dan selalu berharap untuk mendapatkan kesan Shane; ini semua merupakan alasan dari perilakunya karena ibunya terlalu sibuk dengan karirnya daripada merawat atau bahkan memberi perhatian kepadanya. Dia adalah tokoh antagonis utama film ini.
|