Snow on the Sahara (lagu): Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 36:
 
==Pencapaian komersial==
"La neige au Sahara" dilepas sebagai singel pertama Anggun di Perancis pada bulan Juni 1997 dan cepat menjadi hit. Pada charttangga penjualan, singel, lagu ini berhasil menembus posisi 16 pada French Singles Chart dan bertahan chart selama 24 minggu.<ref name="snep"/> "La neige au Sahara" berhasil terjual lebih dari 209.000 keping singel di seluruh wilayah Perancis dan mendapat sertifikasi silver dari [[Syndicat National de l'Édition Phonographique]] (SNEP).<ref name="silver"/> Lagu ini juga berhasil mencapai peringkat pertama French Airplay Chart. "La neige au Sahara" tercatat sebagai lagu yang paling diputar radio-radio Perancis untuk tahun 1997 dengan total 7.900 pemutaran.<ref name="airplay97"/>
 
"Snow on the Sahara" dirilis kemudian secara internasional dalam kurun waktu 1997 hingga 1999. Singel ini berhasil menembus sejumlah tangga lagu di berbagai belahan dunia. Catherine Pouplain dari [[Radio France International]] mencatat bahwa "Faktanya, 'Snow on the Sahara' masuk dalam tangga lagu dimana-mana, dari [[Norwegia]] hingga ke [[Albania]]."<ref name="around"/> Singel ini berhasil mencapai peringkat pertama di Italia dan Spanyol. Di Italia, singel ini berhasil menduduki peringkat pertama selama dua minggu tidak berurutan.<ref name="ita1999"/> "Snow on the Sahara" merupakan singel terlaris keempat di Italia untuk tahun 1999 dan mendapat sertifikasi double platinum dari [[Federation of the Italian Music Industry]] (FIMI) untuk penjualan singel di atas 100.000 keping.<ref name="weacom"/> Di Inggris, "Snow on the Sahara" hanya mampu menembus posisi 184 di [[UK Singles Chart]] pada 18 September 1999.<ref name="uk"/> Meskipun demikian, lagu ini cukup populer di klub-klub Inggris dan berhasil mencapai peringkat empat di UK Club Chart.<ref name="musicalnews"/> "Snow on the Sahara" juga berhasil menembus 30 besar [[European Hot 100 Singles]] dengan posisi puncak nomor 27.<ref name="euro"/>
 
Di Asia, "Snow on the Sahara" berhasil menembus peringkat lima Tokio Hot 100 yang dipublikasikan oleh J-Wave, salah satu jaringan radio terbesar dan terpopular di Jepang.<ref name="tokio"/> "Snow on the Sahara" juga mendominasi posisi puncak tangga lagu negara-negara Asia Tengggara, seperti Indonesia, Malaysia, dan Singapura. "Snow on the Sahara" juga gencar diputar radio-radio Filipina dan merupakan lagu terpopuler Anggun di negara tersebut sampai saat ini.<ref name="around"/> Di Amerika Serikat, "Snow on the Sahara" mencapai posisi 16 di Billboard Hot Dance/Club Play serta posisi 19 di Billboard Border Breakers Chart.<ref name="billboard"/> Gary Trust, jurnalis dari majalah ''Billboard'', memasukan lagu ini dalam artikel "Remembering 15 Forgotten Adult Pop Songs" terbitan 29 Maret 2011. Ia menyebutkan bahwa "Snow on the Sahara" merupakan salah satu lagu yang seharusnya "layak menjadi hit yang lebih besar."<ref>{{cite web|url=http://www.billboard.com/articles/columns/chart-beat/472305/remembering-15-forgotten-adult-pop-songs|title=Remembering 15 Forgotten Adult Pop Songs|first=Gary|last=Trust|work=Billboard|date=2011-03-29|accessdate=2013-02-24}}</ref>
 
==Video musik==