Candy (seri televisi): Perbedaan antara revisi

[revisi tidak terperiksa][revisi tidak terperiksa]
Konten dihapus Konten ditambahkan
Landavia (bicara | kontrib)
k iseng dot com
 
Landavia (bicara | kontrib)
Baris 14:
'''''Candy''''' adalah salah judul [[sinetron]] yang sedang ditayangkan di [[RCTI]], salah satu [[stasiun televisi]] swasta di [[Indonesia]]. Sinetron ini diambil berdasarkan cerita yang sama dengan serial anime dan Manga [[Jepang]], berjudul ''[[candy-candy]]''.
 
==Cerita SingkatPendahuluan==
Candy adalah anak yatim yang diambil anak untuk menemani anak dari keluarga yang mengasuh Candy. Mengira dirinya bahagia, dia disiksa baik dari anak maupun orang sekitarnya. Pertemuan dengan Antony membuat dirinya menjadi tegar hingga kematian sang kekasih.
 
==ringkasan sinetron==
Ditemukan dalam hujan lebat pada hari yang sama dan saat yang sama di depan panti asuhan, membuat hubungan Candy dan Rani menjadi sangat dekat melebihi saudara kandung. Namun mereka memiliki karakter yang sangat berbeda. Candy tumbuh menjadi gadis pemberani, ceria, blak-blakan, dan tomboy. Sedangkan Rani sangat lembut, feminin, sopan, dan cenderung pemalu. Toh Candy sangat menyayangi Rani, begitu pula sebaliknya.
 
Suatu hari, Candy mengajak Rani pergi piknik. Mereka kemudian bertemu dengan seorang pria kaya baik hati bernama Billy. Rani yang sangat merindukan orang tua, mengusulkan pada Candy agar mereka minta diangkat anak oleh Billy. Tapi Candy menolak dan malah marah besar pada Rani yang dianggap egois dan ingin berpisah dengannya. Ia pun meninggalkan Rani.
 
Saat sedang menyendiri sambil menangis, Candy bertemu dengan seorang cowok yang sangat tampan. Cowok itu menyanyikan lagu pengusir sedih buatnya. Tidak hanya itu, cowok misterius itu juga memberikan dia kerang untuk mengusir sedih, menyuruhnya tersenyum dan jangan menangis lagi. Candy sangat terkesan dengan pertemuannya itu. Dia menganggap cowok itu adalah pangerannya.
 
Suatu hari, Billy tiba-tiba datang ke panti asuhan itu. Billy mau mengangkat salah satu dari mereka menjadi putrinya. Billy memilih Candy. Mengetahui itu hati Rani sangat hancur. Karena tak tega melihat Rani bersedih, Candy akhirnya sengaja bertingkah nakal dan kurang ajar agar dia tak jadi diangkat anak.
 
Istri Billy, Inge, marah sekali pada Candy. Dia pun membatalkan niatnya mengangkat Candy. Di luar dugaan Inge malah jatuh cinta pada Rani. Mereka pun kemudian meminta Rani untuk menjadi anaknya.
 
Candy mengira Rani akan menolak seperti dirinya. Tapi ternyata Rani tak kuasa menahan keinginannya untuk memiliki orangtua. Candy sangat shock. Awalnya dia marah sekali tapi akhirnya bisa menerima karena dia sangat menyayangi Rani.
 
Rani dan Candy pun berpisah. Awalnya mereka rajin berkirim kabar. Tapi ternyata kemudian Inge melarang Rani untuk berhubungan dengan Candy karena tak mau latar belakang Rani ketahuan oleh banyak orang.
 
Seseorang kemudian datang untuk mengambil Candy. Candy yang merasa sudah tak ada gunanya bertahan di panti itu pun setuju. Di luar dugaan Candy ternyata ditipu. Dia tidak diambil sebagai anak, tapi sebagai pembantu.
 
Candy sangat shock. Tambah lagi, di rumah itu dia bertemu dengan Lisa dan Neil, dua anak yang nakal dan sangat iri pada keceriaan Candy. Toh Candy tak menyerah, ia tetap berusaha tegar dan ceria.
 
Suatu hari, Candy melihat sebuah kebun bunga yang sangat indah. Ia terkagum-kagum, lalu masuk ke dalamnya. Di sanalah dia bertemu dengan Antony. Candy kaget sekali. Dia mengira Antony adalah pangerannya. Dia tak tahu bahwa Antony sebenarnya hanyalah saudara kembar dari pangerannya tersebut, yaitu Alfa yang lama menghilang.
 
Antony sangat menyukai Candy, begitu juga sebaliknya. Tak cuma itu, dua saudara sepupu Antony, Steve dan Ardi juga ikut jatuh cinta pada Candy.
 
Suatu saat, Candy bertemu lagi dengan Rani. Tapi karena perbedaan status mereka sekarang, Rani tak berani mengakui Candy sebagai sahabatnya. Candy sangat sedih tapi tak bisa berbuat apa-apa. Rani jatuh cinta pada Ardi. Dan dia sangat patah hati saat mengetahui Ardi malah menyukai Candy.
 
Candy kemudian bertemu lagi dengan Alfa. Tapi dia sama sekali tak tahu bahwa Alfa adalah pangerannya sebab Alfa telah berubah jauh semenjak meninggalkan keluarganya yang kaya raya.
 
Hubungan Candy dan Antony semakin dekat. Rasanya Candy tak peduli lagi dengan kesulitannya saat Antony ada di sisinya. Tapi cobaan kembali mendatangi Candy. Antony meninggal karena kecelakaan. Hati Candy sangat hancur. Untuk waktu yang cukup lama dia menutup diri dari orang lain. Sampai akhirnya dia bertemu dengan Ferry, cowok berandalan yang ganteng dan sering membuatnya marah… sayang, hubungan Candy dengan Ferry tak berlangsung mulus. Sebab Bella, seorang artis sinetron yang luar biasa terkenal juga jatuh cinta pada Ferry.
 
==Perbedaan dengan Candy-candy==