Siomai: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Muhammad Anas Sidik (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Gilang Bayu Rakasiwi (bicara | kontrib)
Baris 23:
== Masakan Indonesia ==
[[Berkas:Siomay Yanari Kitchen.jpg|jmpl|Siomay]]
Di Indonesia, siomai atau biasa disebut sebagai siomay identik dan dikenal sebagai makanan khas [[Jawa Barat]], khususnya [[Kota Bandung]]<ref>https://bobo.grid.id/read/082348579/rahasia-siomay-bandung-yang-legit-dan-lezat-ternyata-cukup-perhatikan-5-hal-ini-saat-membuatnya?page=all</ref> [[Kota Bandung]]. Karena itu, di Indonesia, banyak ditemukan pedagang berlabel "Siomay Bandung" sebagai nama dagangan mereka. Dalam budaya kuliner Indonesia, siomay bisa dikategorikan sebagai jajanan pinggir jalan (''streetfood),'' dan biasanya dijual dengan menggunakan gerobak. Namun, ada pula beberapa merek yang sudah memiliki gerai besar dan dikenal populer sebagai salah satu destinasi wisata kuliner.
 
Dalam [[masakan Indonesia]] terdapat berbagai jenis variasi siomai berdasarkan daging untuk isi, mulai dari siomai [[ikan]] [[tenggiri]], [[ayam]], [[udang]], [[kepiting]], atau campuran daging ayam dan udang. Bahan untuk isi dicampur dengan [[sagu]] atau [[tapioka]]. Di beberapa daerah, siomai tidak selalu dibungkus dengan kulit dari tepung terigu (kulit [[Pangsit]]).
Baris 31:
Siomai pada umumnya dihidangkan dengan siraman saus kacang yang dibuat dari [[kacang tanah]] yang dihaluskan dan diencerkan dengan air. Bumbu untuk saus kacang ini antara lain [[cabai merah]], [[bawang putih]], [[gula pasir]], [[asam jawa]], [[garam dapur]], dan [[cuka]]. Sewaktu disajikan, siomai bisa ditambahkan kecap manis, [[sambal]] botol dan perasan [[jeruk limau]].
 
Di Jawa Barat teknik penyajian Baksobakso Tahutahu terbagi menjadi dua, yaitu bakso tahu kering dan bakso tahu basah. Umumnya pedagang yang menyajikan siomai dengan kedua pilihan penyajian ini juga menyediakan [[batagor]] dengan penyajian kering dan basah. Bakso tahu/batagor kering, disajikan dengan bumbu kacang seperti siomai/batagor pada umumnya. Adapun bakso tahu/batagor basah (disebut juga bakso tahu/batagor kuah) adalah siomai/batagor (beserta berbagai bahan pelengkapnya) yang disajikan di dalam kuah [[kaldu]], dengan taburan [[seledri]], bawang goreng dan kecap manis.
 
== Galeri ==