Filologi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Menambahkan pranala.
Menambah penjelasan tentang isi naskah.
Baris 1:
'''Filologi''' adalah ilmu yang mempelajari bahasa dalam sumber-sumber sejarah yang ditulis, yang merupakan kombinasi dari kritik sastra, sejarah, dan linguistik<ref>{{cite book|url=http://books.google.com/?id=2joVAAAAYAAJ&dq=philology&printsec=frontcover#PPA5,M1|title=Philology|publisher=Books.google.com|date=2008-02-09|accessdate=2011-07-16}}</ref>. Hal ini lebih sering didefinisikan sebagai studi tentang teks-teks sastra dan catatan tertulis, penetapan dari keotentikannya dan keaslian dari pembentukannya dan penentuan maknanya. Filologi juga merupakan ilmu yang mempelajari naskah-naskah [[manuskrip]], biasanya dari zaman kuno. Isi tulisan naskah kuno sangat bervariasi, antara lain dapat berupa naskah hukum adat, obat-obatan tradisional, tata cara bercocok tanam, ajaran agama, dan lain sebagainya.
 
Sebuah teks yang termuat dalam sebuah naskah manuskrip, terutama yang berasal dari masa lampau, seringkali sulit untuk dipahami, tidak karena bahasanya yang sulit, tetapi karena naskah manuskrip disalin berulang-ulang kali. Dengan begini, naskah-naskah banyak yang memuat kesalahan-kesalahan.