Universitas Indonesia: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
GilliamJF (bicara | kontrib)
k →‎Sejarah: spelling
Baris 51:
Universitas Indonesia resmi berdiri sejak tanggal [[2 Februari]] [[1950]]. Awalnya dikenal dengan nama ''Universiteit van Indonesië'' yang didirikan oleh pemerintah Belanda pada tahun 1946. Setelah pengakuan kemerdekaan Indonesia Indonesia pada 1949, pemerintah Belanda menyerahkan universitas tersebut kepada pemerintah Indonesia pada tahun 1950 dan sejak itu dinamakan Universitas Indonesia.
 
Pada tahun 1951 UI hanya mempunyai 10 fakultas yang tersebar di lima kota besar: [[Jakarta]], [[Bogor]], [[Bandung]], [[Surabaya]], dan [[Makassar]]. Kemudian cabang-cabang di luar Jakarta tersebut menjadi universitas-universitas atau insitutinstitut-institut yang berdiri sendiri.
 
Pada 1 September 1963 Fakultas Pertanian dan Fakultas Kedokteran Hewan UI memisahkan diri menjadi [[Institut Pertanian Bogor]] (IPB) yang kini menjadi perguruan tinggi pertanian terkemuka bertaraf internasional. Fakultas Teknik dan Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam di Bandung berkembang menjadi [[Institut Teknologi Bandung]]. Di Surabaya menjadi [[Universitas Airlangga]], di [[Makassar]] menjadi [[Universitas Hasanuddin]]. Pada [[1964]] Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan menjadi ''Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan'' ([[IKIP]]) Jakarta dan kini berubah kembali menjadi [[Universitas Negeri Jakarta]].