Irawan Soejono: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
penambahan informasi |
Rachmat-bot (bicara | kontrib) k Robot: Perubahan kosmetika |
||
Baris 1:
'''Irawan Soejono''' adalah seorang [[mahasiswa]] [[Indonesia]] yang diakui oleh [[Belanda]] sebagai pahlawan negara tersebut karena perjuangannya melawan [[Nazi Jerman]] selama masa pendudukan Nazi Jerman di Belanda ([[1940]]-[[1945]]).
Sebelum [[Perang Dunia II]], Irawan Soejono adalah anggota [[Perhimpunan Indonesia]] di Belanda. Ayahnya adalah [[Ario Soejono|Raden Adipati Ario Soejono]], orang [[Hindia Belanda]] (sekarang [[Indonesia]]) pertama yang menjabat sebagai menteri dalam Kabinet Belanda (3 September 1940 - 24 Juni 1945) pimpinan Perdana Menteri [[Pieter Sjoerds Gerbrandy]].
Pada masa pendudukan Nazi Jerman di Belanda (1940-1945), Irawan bergabung dengan kelompok pejuang bawah tanah ''Binnenlandsche Strijdkrachten'' (Tenaga Pejuang Dalam Negeri) cabang Leiden. Di kalangan pejuang-pejuang perlawanan Belanda Irawan dikenal dengan nama ''Henk van de Bevrijding ''(Henk Pembebasan). Ia ditugasi menangani alat-alat percetakan bawah tanah dan [[radio]] untuk menangkap siaran-siaran [[Sekutu]]. Selain itu, ia juga menjadi anggota kelompok bersenjata perjuangan perlawanan [[Indonesia]].
Irawan Soejono meninggal di usia 23 tahun di [[Leiden]] pada bulan 13 Januari [[1945]]. Saat itu ia sedang mengangkut sebuah mesin [[stensil]] yang digunakan untuk penerbitan perlawanan di bawah tanah. Hal ini diketahui oleh [[Gestapo]], polisi rahasia [[Nazi Jerman]], yang kemudian berusaha menangkapnya. Irawan berusaha meloloskan diri, namun ia ditembak hingga tewas.
Setelah gugurnya Irawan Soejono, kelompok bersenjata bawah tanah ini dikenal dengan nama '''Grup Irawan Soejono'''.
== Penghargaan ==
[[Berkas:Verzet-irawan-soejono.jpg|thumb|Papan nama jalan Irawan Soejonostraat di [[Osdorp]], [[Amsterdam]], Belanda]]
Sebagai penghargaan atas perjuangan dan pengorbanannya, pada [[4 Mei]] [[1990]], pemerintah wilayah kota [[Osdorp]] di [[Amsterdam]], Belanda, menamai salah satu jalan di kota itu ''Irawan Soejonostraat'' (Jalan Irawan Soejono).
== Pranala luar ==
|