[[Berkas:Bz hollywoodrockwalk.jpg|thumb|[[B'z]] dari [[Being (perusahaan)|Being, Inc.]]]]
Pada tahun 1990-an, tiga unsur penting untuk mencetak lagu hit di Jepang adalah KDD ([[Karaoke]], [[Drama televisi Jepang|Drama]], Daikō system)<ref>{{cite book|title=日本流行歌史|last=|first=|authorlink=|coauthors=|year=|publisher=Shakaishisou|location=|isbn=|page=91|pages=|url=|accessdate=2012-06-23}}</ref><ref>『日本流行歌史』(社会思想社)p.91より</ref> atau kerja sama langsung antara biro iklan, produsen, dan pencipta lagu. Daikō adalah nama produser dari [[Being (perusahaan)|Being]], [[Daikō Nagato]] yang sukses menaklukkan pasar dengan sistem yang diciptakannya. Di Jepang pada tahun 1993 terjadi "Being Boom". Artis-artis dari [[Being (perusahaan)|Being]] berturut-turut menciptakan singel nomor satu, sekaligus mendominasi peringkat 1, 2, 4, dan 5 [[Oricon]], masing-masing dari [[ZARD]], [[Wands]], [[B'z]], dan [[T-Bolan]].