Palium: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan Tag: Suntingan aplikasi seluler |
kTidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 22:
Bilamana dikenakan oleh Sri Paus, pallium melambangkan ''plenitudo pontificalis officii'' (kepenuhan jabatan kepausan); bilamana dikenakan oleh para uskup agung, pallium melambangkan partisipasi mereka dalam kuasa pastoral tertinggi dari Sri Paus, yang diterima mereka atas provinsi gerejawinya masing-masing. Oleh karena itu seorang uskup agung yang belum menerima pallium tidak boleh menjalankan fungsinya sebagai metropolitan, metropolitan prerogatif sekalipun. Demikian pula setelah pengunduran dirinya, dia tidak boleh lagi mengenakan pallium; bila dia dipindahkan ke keuskupan agung lain, dia harus mengajukan petisi kepada Bapa Suci untuk memperoleh sehelai pallium baru. Pallium-pallium yang baru dibuat diberkati dengan khidmat setelah ibadah vesper kedua pada hari [[Pesta Santo Petrus dan Paulus]], kemudian disimpan dalam kotak perak khusus di dekat ''Confessio Petri'' (makam Santo Petrus) sampai tiba saatnya diperlukan. Penganugerahan pallium mula-mula dilakukan di Roma oleh seorang kardinal diakon, dan di luar Roma oleh seorang uskup; dalam kedua kasus tersebut upacaranya dilangsungkan seusai perayaan Misa dan pengambilan sumpah. Sejak [[Konsili Vatikan II]], liturgi penganugerahan Pallium sebagaimana yang termuat dalam buku-buku liturgi dilangsungkan pada awal Misa pada saat uskup agung yang bersangkutan menduduki jabatannya, akan tetapi Paus Yohanes Paulus II dan Paus Benediktus XVI lain pula praktiknya yakni memanggil semua uskup agung baru ke Roma untuk menerima pallium secara langsung dari tangan Sri Paus sendiri pada hari peringatan Santo Petrus dan Paulus.
[[Berkas:La Messa del Crisma.jpg|thumb|Pallium yang digunakan Paus Fransiskus pada awal masa jabatannya.]]
[[Berkas:Pope Francis Apostolic Journey to Mexico - - 24915976171-1.jpg|thumb|Pallium yang digunakan saat ini oleh Paus Fransiskus.]]
[[Paus Fransiskus]] awalnya menggunakan pallium seperti yang digunakan Paus Benediktus XVI. Ia kemudian mengubah penggunaan palium menjadi seperti pada masa sebelum Paus Benediktus XVI. Ia juga melakukan
== Sejarah ==
|