| governing_body = [[Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia]]
}}
'''Cagar Alam Nasional Geologi Karangsambung''' adalah sebuah cagar alam nasional yang berada di Provinsi [[Jawa Tengah]], [[Indonesia]]. Keragaraman geologi di Kawasan Cagar Alam Nasional Geologi (KCAG) Karangsambung ditetapkan melalui Kepmen ESDM No. 2187K/40/MEM/ 2006. Penetepan tersebut berdasarkan PP 26/2008, di antaranya tertuang pada Pasal 51 PP 26/2008 tentang kawasan lindung geologi sebagai salah satu kawasan lindung nasional. Berdasarkan PP baru itu, kawasan lindung geologi adalah wilayah yang ditetapkan dengan fungsi utama melindungi kelestarian gejala [[geologi]] yang mencakup kawasan cagar alam geologi (KCAG), kawasan rawan bencana alam geologi, dan kawasan yang memberikan perlindungan terhadap [[air]] [[tanah]]. Di antara tiga kawasan lindung geologi tersebut, KCAGlahkawasan cagar alam geologi lah yang keutamaan-nilainya diperuntukkan bagi ilmu pengetahuan, pendidikan, dan pariwisata<ref>[http://geomagz.geologi.esdm.go.id/kawasan-cagar-alam-geologi-dan-tata-ruang/ Kawasan Cagar Alam Geologi dan Tata Ruang]</ref>.