General Dynamics F-16 Fighting Falcon: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Nenensusu (bicara | kontrib)
Nenensusu (bicara | kontrib)
Baris 61:
 
Varian F-16 C/D adalah varian yang paling banyak diproduksi. Awalnya diperlengkapi dengan radar Westinghouse [[AN/APG-68]], mesin [[Pratt & Whitney F100]], versi-versi selanjutnya juga diperlengkapi dengan turunan radar AN/APG-68, dan juga radar phased array [[Northrop Grumman]] [[AN/APG-80]], selain juga mesin [[General Electric]] [[General Electric F110|F110]] yang lebih bertenaga dibanding Pratt & Whitney F100. Beberapa Block terbaru juga diperlengkapi pod infra merah seperti [[LANTIRN|LANTRIN]], [[LITENING]], dan [[SNIPER]] untuk memudahkan operasi malam hari, dan pemboman presisi di segala cuaca.
 
'''Block 25'''
 
Ini adalah varian pertama F-16 C/D dan pertama kali diperkenalkan di tahun 1984. Dibandingkan dengan F-16 A/B, versi ini diperlengkapi radar AN/APG-68 yang memungkinkan perbaikan kinerja untuk operasi malam hari. Selain juga memiliki sistem penembakan dan persenjataan yang lebih baik. Awalnya diperlengkapi dengan mesin Pratt & Whitney F100-PW-200, beberapa pesawat kemudian juga diperlengkapi mesin F100-PW-220E yang lebih bertenaga.
 
'''Block 30/32'''
 
Block ini adalah varian produksi F-16 pertama yang terdampak oleh program Alternative Fighter Engine Project. Mulai diperkenalkan tahun 1987, tidak seperti versi F-16 terdahulu, pada Block produksi ini beberapa pesawat menggunakan mesin [[General Electric]] [[F110]] dan diberi kode Block 30, sementara yang menggunakan mesin [[Pratt & Whitney F100]] diberi kode Block 32. Karena tenaga mesin General Electric lebih besar, kemudian diperkenalkan juga varian Block 30D yang mempunyai intake lebih besar agar kinerja mesin optimal.
 
Dari segi persenjataan varian ini adalah model pertama yang sanggup menggotong rudal [[AGM-45 Shrike|AGM-45]] , [[AGM-88 HARM|AGM-88]], dan [[AIM-120 AMRAAM|AIM-120]]. Untuk membantu operasional malam hari, Block ini kemudian diupgrade agar bisa menggunakan pod pembidik [[LITENING]].
 
F-16 C/D terbaru milik [[Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara|TNI-AU]], walaupun sering disebut sebagai F-16 Block 52ID, sebenarnya adalah F-16 Block 32+ atau F-16 Block 32 dengan tambahan fitur-fitur teknologi ala Block 52<ref>{{Cite web|url=http://www.f-16.net/f-16_users_article6.html|title=F-16 Air Forces - Indonesia|website=www.f-16.net|access-date=2016-10-27}}</ref>.
 
'''Block 40/42'''
 
Mulai diperkenalkan tahun 1988, F-16 Block 40/42 adalah pengembangan Block 30/32 yang diperlengkapi dengan pod infra merah [[LANTIRN|LANTRIN]], roda pendarat yang lebih tinggi dan lebih kuat, varian radar yang lebih canggih, dan antena [[Sistem Pemosisi Global|GPS]].
 
'''Block 50/52'''
 
Varian yang diperkenalkan pada tahun 1991 ini mempunyai fitur bisa membawa jenis senjata yang jauh lebih banyak daripada pendahulunya, dan sistem navigasi yang lebih handal. Dari segi tenaga, Block ini diperlengkapi dengan mesin yang lebih bertenaga, yaitu [[General Electric]] [[F110-GE-129]] untuk Block 50, dan [[Pratt & Whitney]] [[Pratt & Whitney F100|F100-PW-229]] untuk Block 52.
 
'''Block 50/52 Plus'''
 
F-16 Block 50/52 Plus merupakan pengembangan dari Block 50/52. Perbedaan dibanding pendahulunya antara lain tangki bahan bakar tambahan di badan, yang sering disebut sebagai [[Conformal fuel tank|Conformal Fuel Tank]], bagian "punuk" (dorsal spine) untuk avionik tambahan, generator oxygen (OBOGS), helm JHMCS yang memungkinkan pilot membidik sasaran melalui pandangan di helm, dan radar [[AN/APG-68|APG-68(V9)]].
 
Salah satu turunan dari version ini yang cukup terkenal adalah ''F-16I Sufa'' milik [[Angkatan Udara Israel]], yang pada dasarnya adalah F-16D Block 52 yang dimodifikasi dengan mengganti 50% avioniknya dengan avionik buatan Israel sendiri.
 
'''<big>F-16 E/F Block 60</big>'''<ref>{{Cite web|url=http://www.f-16.net/f-16_versions_article10.html|title=F-16 Versions - F-16E/F|website=www.f-16.net|access-date=2016-10-27}}</ref>
 
Kode ini awalnya akan diperuntukan untuk F-16XL yang memiliki konfigurasi sayap "cranked arrow". Sementara Block 60 tadinya akan dipakai untuk varian serang darat F-16, yaitu A-16. Namun karena semua proyek itu dibatalkan, akhirnya kode ini tidak jadi dipakai.
 
F-16 E/F Block 60 baru dihidupkan lagi sewaktu [[Uni Emirat Arab]] berniat untuk memesan pesawat tempur baru. Varian untuk [[Angkatan Udara Uni Emirat Arab]] ini merupakan pengembangan dari Block 50 Plus. Beberapa fitur teknologinya membuatnya menjadi salah satu varian tercanggih F-16 yang pernah diproduksi. Tidak seperti pendahulunya yang menggunakan radar pulse dopper [[AN/APG-68]], varian ini menggunakan radar phased array "Agile Beam" [[AN/APG-80]] yang memungkinkan pesawat tempur untuk mengunci dan menyerang target di darat dan udara secara bersamaan. Mesin yang digunakan adalah [[General Electric]] [[General Electric F110|F110-GE-132]] bertenaga 32,500 lbf (144 kN) yang merupakan mesin bertenaga paling besar yang pernah dipakai untuk F-16. Varian ini juga diperlengkapi dengan kamera infra merah yang terpasang paten di badan pesawat (seperti yang ditemui di pesawat [[Mikoyan MiG-29|MiG-29]] dan [[Sukhoi Su-27]]) yaitu [[Northrop Grumman]] [[AN/ASQ-228 ATFLIR|AN/ASQ-28]]. Hal ini memungkinkan pesawat F-16 Block 60 membawa senjata lebih banyak dibanding pendahulunya.
 
Varian ini diproduksi antara tahun 2004 hingga 2007, dan sejauh ini hanya dioperasikan oleh Angkatan Udara [[Uni Emirat Arab]].
 
== Operator ==