Habitat III: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Devilitem (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Devilitem (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
'''Habitat III''' merupakan Konferensi [[Perserikatan Bangsa-Bangsa]] tingkat dunia tentang perumahan dan pembangunan perkotaan untuk 20 tahun yang diselenggarakan di [[Quito|Quito,]] [[Ekuador]] pada 17-20 Oktober 2016. Pada Resolusi 66/207 dan sesuai dengan siklus 20 tahun sekali (1976, 1996, dan 2016), Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa memutuskan untuk mengadakan Konferensi Habitat III untuk menghidupkan kembali komitmen global terhadap urbanisasi berkelanjutan, untuk fokus pada implementasi Agenda Baru Perkotaan selama 20 tahun kedepan<ref>{{Cite web|url=http://unhabitat.org/about-us/history-mandate-role-in-the-un-system/|title=History, mandate & role in the UN system – UN-Habitat|website=unhabitat.org|language=en-US|access-date=2017-01-31}}</ref> melanjutkan Agenda Habitat [[Istanbul]] 1996.<ref>{{Cite web|url=http://unhabitat.org/habitat-iii/|title=Habitat III – UN-Habitat|website=unhabitat.org|language=en-US|access-date=2017-01-31}}</ref>
 
Habitat III merupakan salah satu konferensi PBB tingkat dunia setelah diadopsinya Agenda Pembangunan Post-2015. Hal ini dianggap sebagai suatu kesempatan untuk membuka diskusi mengenai tantangan dan isu perkotaan yang penting, seperti misalnya bagaimana merencanakan dan mengelola perkotaan dan pedesaan dan menjadikannya sebagai penggerak untuk pembangunan berkelanjutan. Diskusi seperti di atas akan turut membentuk agenda baru implementasi global untuk pembangunan dan [[perubahan iklim]].