Jawa Tengah: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HsfBot (bicara | kontrib)
k Bot: Perubahan kosmetika
Kuliner, Makanan dan Oleh-Oleh Khas Jawa Tengah
Baris 500:
 
Untuk transportasi udara, [[Bandar Udara Internasional Achmad Yani|Bandara Ahmad Yani]] di Semarang dan [[Bandara Adi Sumarmo]] di Boyolali merupakan bandara komersial yang paling penting di Jawa Tengah. Selain itu juga terdapat [[Bandara Dewandaru]] di Jepara (Kec. Karimunjawa), [[Bandara Tunggulwulung]] di Cilacap dan [[Bandara Wirasaba]] di Purbalingga. Penerbangan Jakarta-Semarang atau Jakarta-Surakarta dapat ditempuh dalam waktu 45-50 menit.
 
== Kuliner, Makanan dan Oleh-Oleh Khas ==
Makanan sebagai salah satu kebutuhan pokok telah menjadi salah satu ke khas an sebuah daerah. Daerah-daerah dengan tekstur geografis pegunungan akan memiliki ciri khas model makanan yang berbeda jika dibandingkan dengan kuliner dan makanan khas daerah-daerah yang berada di pesisir pantai. Beberapa makanan khas sebuah daerah sudah banyak dikenal masyarakat bahkan sampai di tingkat nasional dan di tingkat internasional. Namun tidak sedikit makanan khas suatu daerah yang jarang terpublikasi, namun jika kita amati dan rasakan, makanan khas tersebut memiliki cita rasa yang luar biasa. Beberapa makanan khas daerah-daerah di Jawa Tengah adalah sebagai berikut :
# [[Kabupaten Banyumas]], memiliki makanan dan jajanan khas yang spesial yaitu Sroto, Keripik Tempe, Tempe Mendoan dan Getuk Goreng.
# [[Kota Surakarta]] memiliki banyak kuliner yang khas diantaranya Srabi Notosuman, Cabuk Rambak dan Nasi Liwet
# Kota/[[Kabupaten Semarang]] kuliner dan oleh-oleh khasnya adalah Lumpia, Tahu Baxo, Bandeng Juwana, dan Soto Bangkong
# Kota/[[Kabupaten Pekalongan]] makanan khasnya adalah sebagai berikut Tauto, Kluban, Pindang Tetel dan Megono
# Kabupaten Jepara memiliki ke khas an kuliner antara lain Horog-Horog, Pindang Serani, Rondo Royal, dan Kenyol
 
== Pahlawan Nasional ==