Jan Pieterszoon Coen: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Muhammadsyahid (bicara | kontrib)
Muhammadsyahid (bicara | kontrib)
Baris 31:
Pada tahun [[1607]] ia kembali ke Hoorn lalu pada tanggal [[22 Desember]] di tahun yang sama ia berangkat ke Hindia. Pada kesempatan ini ia diberi nama '''Coen'''. Pada perjalanan pertamanya ke Hindia, ia mengalami peristiwa yang akan membuatnya memiliki dendam mendalam terhadap orang Banda. J.P Coen ikut mendampingi Laksamana [[Pieter Willemszoon Verhoeff]] yang melakukan ekspedisi pertama ke Kepulauan Banda tahun 1969. Ia bertugas sebagai juru tulis dalam perundingan dengan Orang Kaya (sebutan untuk tetua adat masyarakat Banda) terkait dengan upaya menjalin kerjasama perdagangan rempah-rempah. Pada saat itu, Banda memang sudah menjalin hubungan dagang dengan Inggris sehingga perlu dilakukan perundingan.
 
Ternyata, perundingan tersebut hanyalah jebakan<ref>{{Cite web|url=https://tirto.id/pembantaian-orang-orang-banda-czNl|title=Pembantaian Orang-Orang Banda - Tirto.ID|last=Raditya|first=Iswara N|website=tirto.id|language=id|access-date=2018-07-29}}</ref>. Ketika delegasi VOC datang ke tempat perundingan yang disepakati, yaitu di sebuah pesisir pantai, para Orang Kaya tidak ada di tempat. Utusan Orang Kaya meminta Verhoeff berunding dengan beberapa orang saja di dalam hutan karena mereka Orang Kaya takut melihat VOC yang datang degan pasukan bersenjata. Verhoeff menyetujui dan masuk bersama kurang dari 30 orang saja. Sesampainya di sana, bukannya perundingan yang digelar, ia dan pasukannya yang sedikit justru dibunuh. Tidak kurang dari 27 orang Belanda mati terbunuh, namun J.P Coen berhasil melarikan diri dan selamat. Termasuk yang meninggal dalam pembunuhan ini adalah Laksama Pieter Willemszoom Verhoeff sendiri.
 
== Pengangkatan sebagai Gubernur-Jenderal ==