Sofia Mubarika: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Dokter rizka (bicara | kontrib)
ulasan sofia mubarak
Dokter rizka (bicara | kontrib)
ulasan sofia mubarika
Baris 1:
'''Sofia Mubarika''' adalah ahli  Peneliti Kesehatan [[Indonesia]]. (Prof. Sofia Mubarika M.Med., Sc Ph.D. lahir di [[Yogyakarta]] 7 Agustus 1948.) Beliau merupakan anggota Dewan Riset Nasional Komisi Kesehatan dan Obat tahun 2006-2012. Beliau juga merupakan anggota [[Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Propinsi DIY]] (2013-Sekarang). Banyak penelitian yang sudah di publikasikan oleh Sofia. Beliau juga seorang anggota [[AIPI]] Komisi Kedokteran sejak tahun 2010.
 
Sofia Mubarika seorang Dokter lulusan [[Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada]]. Beliau menamatkan Pendidikan Kedokteran pada tahun 1973 dan melanjutkan ke jenjang karir sebagai dosen di [[FK UGM]]. Untuk melanjutkan studi menjadi seorang dosen, beliau mendapatkan beasiswa Rockefeller Foundation di New Zealand pada tahun 1983-1985 yang bergelar M.Med. Sc. Beliau juga pernah mengikuti program pertukaran pelajar ke Fakultas Kedokteran Kobe University Jepang dalam bidang immunologi dan biologi molekuler kanker pada tahun 1988-1989. Selanjutnya Program Doktor di selesaikan dengan disertasi mengenai Genetika Molekuler Leukimia Myeloblastik Akut pada Anak.
 
Saat ini Sofia menjabat sebagai ketua Program Doktor FK UGM dan menjadi peninjau LPPM UGM, LITBANGKES, juga pernah menjadi Juri The Best and Young Scientist- Ristek Kalbe Science Awards/RKSA yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali.