Koridor Wakhan: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bot: Perubahan kosmetika
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 14:
 
== Sejarah ==
Walaupun medan yang dimiliki Koridor Wakhan kasar, namun wilayah ini pernah terkenal pada masanya sebagai jalur perdagangan antara Badakhshan dan Yarkand.<ref name=Stein>{{Cite book | last = Stein | first = Mark Aurel | authorlink = Aurel Stein | title = Ancient Khotan | publisher = | year = 1907 | location = | pages = 32 | url = http://dsr.nii.ac.jp/toyobunko/VIII-5-B2-7/V-1/page/0066.html.en | isbn = }}</ref> Kala itu para penjelajah biasanya memiliki tiga rute untuk melewatinya, yakni:
* rute utara yang mengarah langsung dari lembah Sungai Pamir ke Danau Zorkul, kemudian ke arah timur melewati pegunungan ke lembah Sungai Murghab, selanjutnya menyeberangi [[Banjaran Sarikol]] ke Tiongkok;
* rute selatan yang menuju lembah Sungai Wakhan ke Celah Wakhjir yang mengarah ke Tiongkok. Celah tersebut ditutup setidaknya selama lima bulan dalam setahun dan hanya dibuka pada waktu-waktu tertentu;<ref>[http://www.silkroadstudies.org/new/inside/publications/Townsend_4.pdf Townsend, J. (Juni 2005). ''China and Afghan Opiates: Assessing the Risk'' Bab 4]</ref> dan
* rute tengah yang bercabang dari rute selatan yang melewati [[Pamir Kecil]] menuju lembah Sungai Murghab.
 
[[Berkas:Russia-India 1865.png|jmpl|Perbatasan Rusia dengan India pada tahun 1865 sebelum adanya Koridor Wakhan]]
 
Wilayah ini juga merupakan bagian dari ciptaan politik dari [[Permainan Besar]] yang menjadi persaingan antara [[Imperium Britania]] dengan [[Kekaisaran Rusia]] dalam merebut wilayah Asia Tengah. Di bagian utara, telah disepakati sebuah kesepakatan antara kedua belah pihak pada tahun 1873 secara efektif yang membagi wilayah historis Wakhan dengan menjadikan Panj dan Sungai Pamir sebagai perbatasan antara Afganistan dan Kekaisaran Rusia.<ref name="IBS1983"/> Sementara itu, di bagian selatannya berlaku Perjanjian Garis Durand pada tahun 1893 yang menciptakan garis perbatasan antara [[India Britania]] dengan [[Afganistan]]. Akibatnya, perjanjian tersebut menyisakan sebidang tanah sempit yang dikuasai oleh Afganistan untuk memisahkan Kekaisaran Rusia dan Imperium Britania, yang akhirnya pada abad ke-20 tanah itu dikenal sebagai Koridor Wakhan.<ref>{{cite news|title=A Few Salient Points|url=https://opinionator.blogs.nytimes.com/2011/12/05/a-few-salient-points/|first=Frank|last=Jacobs|date=5 Desember 2011|newspaper=The New York Times}}</ref>
 
Selama lebih dari seabad, wilayah ini ditutup aksesnya untuk jalur lalu lintas reguler.<ref name=reu/> Meskipun begitu, masih terdapat jalan dari Ishkashim menuju Sarhad-e Borghil<ref>[http://www.mockandoneil.com/stg04r3.htm#faizabad J. Mock dan K. O'Neil. 2004. Expedition Report]</ref> yang dibangun pada tahun 1960-an<ref name=unep>[http://postconflict.unep.ch/publications/WCR.pdf United Nations Environment Programme. 2003. ''Wakhan Mission Report'']</ref> namun jalan itu hanya merupakan jalan kecil. Jalan itu mengarah ke perbatasan Tiongkok di Celah Wakhjir sepanjang {{convert|100|km|-1|abbr=on}} dan lebih jauh lagi berakhir di Pamir Kecil.
== Referensi ==
[[Kategori:Geografi Afganistan]]