Grand Prix Sepeda Motor Qatar 2019: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
←Membuat halaman berisi '{{Infobox Grand Prix motorcycle race report|Grand Prix=Qatar|flag=Qatar|Official_Name=VisitQatar Grand Prix|Location=Losail International Circuit, Doha, Qata...'
Tag: tanpa kategori [ * ] VisualEditor
 
→‎Ringkasan: Penambahan pranala
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan aplikasi seluler Suntingan aplikasi Android
Baris 13:
 
Di balapan pertama Moto2 menggunakan mesin Triumph, [[Marcel Schrötter]] meraih posisi pole pertama sepanjang karirnya, bergabung [[Xavi Vierge]] dan [[Lorenzo Baldassarri]] di barisan depan. Vierge memimpin balapan di babak awal, tetapi kemudian mundur ke posisi ke-10. Baldassarri meraih kemenangan, di depan [[Thomas Lüthi]] sekembalinya di Moto2 dan Schrötter. Lüthi juga meraih putaran tercepat.
 
Di balapan MotoGP, [[Maverick Viñales]] meraih posisi pole untuk timnya yang baru berganti nama, [[Monster Energy]] [[Yamaha Motor Company|Yamaha]] di balapan pertamanya menggunakan nomor 12. Rookie [[Fabio Quartararo]] juga mengesankan di kualifikasi, menempati posisi ke-5, berlomba untuk satelit tim Petronas Yamaha yang baru, menggantikan [[Tech 3]] yang beralih ke motor [[KTM]] setelah 18 tahun bersama Yamaha. Tetapi, pada putaran pemanasan, Quartararo ada masalah dengan motornya dan ia harus memulai dari jalur pit. Saat mulai, Viñales memulai dengan buruk dan mundur ke posisi 7 di belakang rookie [[Suzuki MotoGP|Suzuki]] [[Joan Mir]]. Meskipun ada masalah di awal, Quartararo meraih putaran tercepat di putaran ketiga. Pada babak penutupan, [[Andrea Dovizioso]] dan juara bertahan [[Marc Márquez]] bertarung untuk meraih kemenangan, dengan pembalap [[Ducati Corse|Ducati]] tersebut meraih kemenangan selama dua musim berturut-turut. [[Cal Crutchlow]] naik ke podium sekembalinya setelah absen dalam dua balapan terakhir di tahun [[Grand Prix Sepeda Motor musim 2018 |2018]] karena cedera. [[Jorge Lorenzo]] berada di posisi ke-13 pada balapan pertamanya untuk [[Repsol Honda]] setelah menempati posisi ke-15 di kualifikasi.