Regula Karmel: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Ign christian (bicara | kontrib)
LaninBot (bicara | kontrib)
k namun (di tengah kalimat) → tetapi
Baris 28:
# Pinggangmu hendaknya berikatkan kemurnian, dadamu hendaknya dilindungi pikiran-pikiran suci, sebab tertulis: pikiran suci akan melindungi engkau. Pakailah baju zirah keadilan, supaya kamu mampu mengasihi Tuhan Allahmu dengan segenap hati dan dengan segenap jiwa serta dengan segenap kekuatanmu, dan mengasihi sesamamu seperti dirimu sendiri. Dalam segala keadaan peganglah perisai iman; dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah berapi si jahat: tanpa iman tak mungkin kamu menyenangkan hati Allah. Lagi pula, kenakanlah ketopong keselamatan, agar kamu mengharapkan keselamatan hanya dari Penyelamat yang akan membebaskan umatNya dari dosa mereka. Akhirnya, hendaknya pedang Roh, yaitu firman Allah, diam berlimpah-limpah dalam mulut dan hatimu, dan segala sesuatu yang harus kamu lakukan, lakukanlah itu dalam Sabda Tuhan.
# Kamu harus melakukan suatu pekerjaan, sehingga [[setan]] selalu mendapati kamu sibuk, jangan sampai ia dapat masuk ke dalam [[jiwa]]mu karena kamu menganggur. Dalam hal ini kamu menerima pengajaran dan teladan [[rasul Paulus]]; melalui mulutnya Kristus berbicara. Ia diangkat dan ditentukan Allah menjadi pewarta serta guru para bangsa dalam hal iman dan kebenaran. Jika kamu mengikutinya, kamu tidak akan tersesat. Ia berkata: kami bekerja dan berjerih payah di antara kamu siang dan malam, supaya tidak menjadi beban bagi siapapun di antara kamu. Bukan karena kami tidak berhak untuk itu, melainkan karena kami mau memberikan teladan kepadamu untuk kamu ikuti. Sebab ketika kami berada di antara kamu, kami menyatakan hal ini kepada kamu: [[2 Tesalonika 3#Ayat 10|jika seorang tidak mau bekerja, janganlah ia makan]]. Sebab kami mendengar bahwa di antara kamu ada yang berlaku tidak tertib dan tidak bekerja. Orang-orang semacam itu kami peringatkan dan kami mohon dalam Tuhan Yesus Kristus, supaya bekerja dengan tenang dan dengan demikian makan rejekinya sendiri. Jalan ini suci dan baik: tempuhlah jalan itu.
# Rasul itu menganjurkan keheningan ketika ia menyuruh orang bekerja dengan tenang; demikian pula nabi memberi kesaksian: keheningan memupuk keadilan; dan lagi pula ia berkata: dalam ketenangan dan pengharapan terletaklah kekuatanmu. Oleh karena itu kami menetapkan supaya kamu memegang teguh keheningan sesudah ibadat malam sampai selesai ibadat pagi hari berikutnya. Meskipun pada waktu lain keheningan tidak perlu dijaga begitu ketat, namuntetapi hendaknya menjaga diri dari banyak bicara. Sebab tertulis - dan tidak kurang pengalaman mengajarkan - bahwa dalam banyak bicara pasti terdapat [[dosa]]; dan orang yang gegabah dalam percakapannya akan mengalami akibat buruknya. Demikian pula, orang yang banyak bicara merugikan [[jiwa]]nya. Dan dalam [[Injil]] Tuhan bersabda: setiap kata sia-sia yang diucapkan seseorang harus dipertanggungjawabkan pada hari penghakiman. Maka, setiap orang harus mempertimbangkan perkataannya dan mengekang mulutnya, agar ia tidak tergelincir dan jatuh karena lidahnya sehingga tidak tertolong sampai binasa. Bersama dengan [[nabi]] ia harus menjaga jalannya agar tidak berdosa karena lidahnya; dan ia harus berusaha memelihara dengan saksama dan hati-hati keheningan yang memupuk keadilan.
# Dan engkau, saudara B. dan siapa pun yang akan diangkat menjadi [[Abbas|prior]] sesudah engkau, hendaknya selalu mengingat dan mengamalkan apa yang disabdakan Tuhan dalam [[Injil]]: Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu hendaklah ia menjadi pelayanmu, dan barangsiapa ingin menjadi terkemuka di antara kamu hendaklah ia menjadi hambamu.
# Kamu juga, saudara-saudara lainnya, hormatilah priormu dengan rendah hati dengan lebih memikirkan [[Kristus]] yang mengangkatnya menjadi atasanmu daripada orang itu sendiri. Dia pun bersabda kepada para pemimpin [[Gereja]]: Barangsiapa mendengarkan kamu, ia mendengarkan Aku, dan barangsiapa menolak kamu, ia menolak Aku. Jangan sampai kamu dihakimi karena menghinanya, tetapi semoga kamu menerima ganjaran hidup kekal karena taat setia.