Kitab Kells: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 94:
Naskah ini mulai terkenal ke seluruh dunia semenjak abad ke-19. Penisbahannya kepada Santo Kolumba, yang wafat pada tahun kedatangan [[Agustinus dari Canterbury|Agustinus]] dari Roma membawa agama Kristen dan kepandaian baca-tulis ke Canterbury, yang sengaja ditonjolkan untuk memperlihatkan keunggulan budaya Irlandia, tampaknya menghasilkan "preseden yang tak terbantahkan dalam perdebatan mengenai kewenangan relatif Gereja Irlandia dan Gereja Roma".<ref>De Hamel, hlm.133</ref> [[Ratu Victoria]] dan [[Albert dari Saxe-Coburg dan Gotha|Pangeran Albert]] diundang untuk menandatangai Kitab Kells pada tahun 1849.<ref>De Hamel, hlm.134 Sebenarnya mereka menandatangani lembaran kosong buatan zaman modern yang selanjutnya dijilid bersama-sama dengan Kitab Kells. Halaman yang memuat tanda tangan pasangan ini dikeluarkan ketika Kitab Kells dijilid ulang pada tahun 1953.</ref> Seni rupa yang terkandung dalam Kitab Kells berdampak besar terhadap gerakan [[Kebangunan Kelt]]; sejumlah buku bergambar buatan zaman Victoria mengenai karya-karya iluminasi Abad Pertengahan menampilkan corak-corak hias dari Kitab Kells yang di kemudian hari banyak sekali disalin dan diadaptasi. Corak-corak hias ini ditampilkan pada hasil kriya logam, sulaman, perabot, tembikar, dan berbagai macam hasil kriya lainnya.<ref>De Hamel, hlmn.134-135</ref>
 
Dari abad ke abad, Kitab Kells sudah beberapa kali [[Penjilidan|dijilid ulang]]. Ketika dijilid ulang pada abad ke-18, pinggiran halaman-halamannya dipangkas secara kurang cermat sehingga menghilangkan sebagian kecil dari beberapa ilustrasi. Kitab Kells kembali dijilid ulang pada tahun 1895, namun jilidannya lepas tak lama kemudian. Pada akhir era 1920-an, beberapa helai folio sengaja dilepas dan disimpan terpisah dari keseluruhan naskah. Pada tahun 1953, ahli jilid, [[Roger Powell (ahli jilid)|Roger Powell]], menjilid ulang naskah ini menjadi empat jilid dan meratakan sejumlah halaman yang sudah menggelembung.<ref>Hoops, Johannes (penyunting) "Reallexikon der Germanischen Altertumskunde". Walter De Gruyter Inc, September 2001, hlm. 346. {{ISBN|3-11-016950-9}}</ref><ref name="Henry152">Henry, 1974, hlm. 152.</ref> Dua dari empat jilid ini biasanya dipajang berdampinganberjajar dalam keadaan terbuka di Trinity College, jilid yang satu dipajang dalam keadaan terbuka untuk menampilkan salah satu halaman hiasan utama, sementara jilid yang satu lagi dipajang guna menampilkan dua halaman bertulisan denganyang hiasandiperindah corak-hiasancorak hias berukuran kecilmini.<ref>{{cite web |url=https://www.tcd.ie/visitors/book-of-kells |title=Library: The Book of Kells |publisher=Trinity College Dublin|accessdate=15 September 2010|archivedate=13 September 2010}}</ref>
 
Pada tahun 2000, jilid yang memuat [[Injil Markus]] dikirim ke [[Canberra]], Australia, untuk dipajang dalam sebuah pameran naskah beriluminasi. Pengiriman ke Australia ini adalah kali keempat Kitab Kells dikirim ke luar negeri untuk dipamerkan. Sayangnya, jilid ini mengalami apa yang disebut sebagai "kerusakan kecil pada zat pewarna" dalam penerbangan menuju Canberra. Kerusakan ini diduga terjadi akibat getaran pesawat terbang selama penerbangan.<ref>{{cite news |title= Book of Kells is damaged |url=https://www.theguardian.com/books/2000/apr/15/uk.news1 |publisher=The Guardian |date=14 April 2000 |accessdate=16 June 2015 }}</ref>