Kitab Kells: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 113:
[[Image:KellsFol019vBrevCausLuke.jpg|thumb|[http://digitalcollections.tcd.ie/home/index.php?DRIS_ID=MS58_003v&#folder_id=14&pidtopage=MS58_130r&entry_point=38 Folio 19v] memuat bagian awal ''Breves causae'' Injil Lukas.]]
Penambahan ''Breves causae'' dan ''Argumenta'' sudah mentradisi sebelum Vulgata wujud. ''Breves causae'' adalah ikhtisar injil versi [[Vetus Latina|Vetus Latina]] yang dibagi-bagi menjadi sekumpulan bab bernomor. Sama halnya dengan nomor-nomor bab pada tabel kanon, nomor-nomor bab pada ''Breves causae'' juga tidak dicantumkan pada pinggiran halaman-halaman Kitab Kells. Sekalipun dicantumkan, nomor-nomor bab pada ''Breves causae'' belum tentu berguna, karena nomor-nomor ini adalah penomoran untuk Vetus Latina, sehingga tentu akan sukar diselaraskan dengan Vulgata. ''Argumenta'' adalah kumpulan legenda mengenai para penulis injil. ''Breves causae'' dan ''Argumenta'' ditata dalam urut-urutan yang janggal. Urutan terdepan adalah ''Breves causae'' untuk Injil Matius, disusul ''Argumenta'' untuk Injil Matius, ''Breves causae'' untuk Injil Markus, ''Argumenta'' untuk Injil Markus, ''Argumenta'' untuk Injil Lukas, ''Argumenta'' untuk Injil Yohanes, ''Breves causae'' untuk Injil Lukas, dan diakhiri ''Breves causae'' untuk Injil Yohanes. Urut-urutan janggal ini serupa dengan yang terdapat pada Kitab Injil Durrow, kendati
=== Teks dan huruf ===
|