Dinasti Tang: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Menolak perubahan teks terakhir (oleh 212.95.8.250) dan mengembalikan revisi 15609677 oleh Mulyo777
kTidak ada ringkasan suntingan
Baris 254:
Para ahli geografi Tionghoa seperti [[Jia Dan]] menulis rincian akurat mengenai tempat-tempat yang terletak jauh di luar negeri. Dalam karyanya yang ditulis antara tahun 785 hingga 805, ia mendeskripsikan jalur laut menuju mulut [[Teluk Persia]], dan ia mencatat bahwa [[orang-orang Iran]] (yang ia sebut rakyat Luo-He-Yi) telah mendirikan 'pilar-pilar ornamental' di laut yang berperan sebagai [[mercu suar]] untuk kapal-kapal yang mungkin tersesat.{{sfn|Needham|1986c|p=661}} Satu abad setelah Jia menulis laporannya, orang-orang Arab penulis-penulis Arab seperti [[al-Mas'udi]] dan [[al-Muqaddasi]] juga mendeskripsikan struktur yang sama, sehingga memastikan kebenaran tulisan Jia. Sementara itu, diplomat Tionghoa dari masa Dinasti Tang [[Wang Xuance]] berkelana ke [[Magadha]] (kini [[India]] timur laut) pada abad ke-7.{{sfn|Sen|2003|pp=9, 22–24}} Sesudahnya, ia menulis buku ''Zhang Tianzhu Guotu'' (Catatan-Catatan Bergambar mengenai India Tengah), yang berisi banyak informasi mengenai geografi.{{sfn|Needham|1986a|p=511}}
 
Sejarah-sejarah dinasti sebelum Tang disusun antara tahun 636 hingga 659 oleh pejabat-pejabat istana selama dan beberapa saat sesudah masa kekuasaan [[Kaisar Taizong dari Tang]]. Hasilnya adalah ''[[Buku Liang]]'', ''[[Buku Chen]]'', ''[[Buku Qi Utara]]'', ''[[Buku Zhou]]'', ''[[Buku Sui]]'', ''[[Buku Jin]]'', ''[[Sejarah Dinasti-Dinasti Utara]]'', dan ''[[SejaahSejarah Dinasti-Dinasti Selatan]]''. Walaupun tidak termasuk dalam kompilasi ''[[Dua Puluh Empat Sejarah]]'' yang resmi, ''[[Tongdian]]'' dan ''[[Tang Huiyao]]'' juga merupakan karya sejarah yang penting dari masa Dinasti Tang. Sementara itu, ''[[Shitong]]'' yang ditulis oleh [[Liu Zhiji]] pada tahun 710 berisi tentang sejarah [[Historiografi Tionghoa|historiografi Tiongkok]] sebelum masa hidupnya. ''[[Catatan Tang Agung mengenai Xiyu| Catatan-Catatan Tang Raya mengenai Wilayah-Wilayah Barat]]'', yang disusun oleh [[Bianji]], menceritakan kisah perjalanan [[Xuanzang]], seorang biksu dari masa Dinasti Tang.
 
Salah satu karya sastra penting lain dari masa Dinasti Tang adalah ''[[Youyang Zazu]]'' karya [[Duan Chengshi]] (kematian 863), yang merupakan sebuah kumpulan legenda dan desas-desus asing, laporan mengenai fenomena alam, [[anekdot]] pendek, kisah mitos dan duniawi, dan juga catatan mengenai berbagai subjek. Namun, para ahli dan sejarawan masih memperdebatkan klasifikasi yang tepat untuk karya Duan.{{sfn|Reed|2003|p=121}}