Penghematan energi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Bobby Prabawa (bicara | kontrib)
k Menambahkan tesk
Bobby Prabawa (bicara | kontrib)
k Menambahkan tip hemat listrik
Baris 31:
Selain energi yang bersumber dari listrik, manusia menggunakan sumber energi bentuk lain. Misalnya, minyak tanah, gas, bensin, dan solar. Minyak tanah dan gas digunakan untuk menyalakan kompor, sedangkan bensin dan solar digunakan untuk bahan bakar kendaraan bermotor. Kebutuhan energi listrik semakin meningkat dengan bertambahnya pembangunan perumahan, gedung-gedung, dan jalan-jalan. Untuk itu, kamu perlu menghemat energi listrik.
 
== Tip Hemat Listrik ==
Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk menghemat energi listrik, yaitu
 
# Mematikan lampu setiap ruangan setelah pemakaian atau sudah tidak digunakan lagi.
# Mematikan alat-alat listrik jika tidak digunakan.
# Menggunakan lampu yang hemat energi (lampu pijar) sebagai penerangan di rumahmu.
# Buka tirai jendela di siang hari agar sinar matahari dapat menerangi bagian rumahmu.
# Bersihkan lampu secara berkala agar penerangan lebih maksimal.
# Sesuaikan jumlah titik dan daya (watt). Menggunakan banyak titik lampu dengan daya rendah akan lebih hemat energi dan baik untuk kondisi mata dibandingkan dengan menggunakan 1 titik dengan daya besar.
Baris 44 ⟶ 45:
# Atur suhu AC sesuai kebutuhan, sekitar 24-27°C. Ingat, semakin dingin suhu maka semakin besar konsumsi listriknya.
# Gunakan timer untuk mengatur pemakaian AC
#Bersihkan AC secara berkala
#Gunakan kapasitas AC yang sesuai dengan volume ruangan.
#Pasang dan gunakan ceiling fan untuk membantu meratakan suhu ruangan.
#Hindari penempatan peralatan elektronik di bawah atau di dekat indoor unit AC.
#Matikan kulkas bila tidak digunakan dalam waktu lama.
#Matikan layar monitor pc apabila sedang istirahat.
#Gunakan resolusi display dan brightness yang rendah.
#Gunakan wallpaper dengan warna hitam.
#Atur power setting agar monitor dapat mengatur power off secara otomatis.
#Matikan komputer (CPU) bila tidak digunakan dalam waktu yang lama.
#Pakai mesin cuci hanya pada saat cucian banyak.
#Pakai mesin cuci sesuai kapasitas, isi air sesuai petunjuk.
#Kurangi penggunaan pengering listrik, dan menggunakan pengeringan dengan panas matahari secara langsung.
#Memasak dan memanaskan nasi hanya pada saat sebelum makan, tidak perlu selalu dinyalakan selama 24 jam.
#Hindari meninggalkan alat elektronik dalam keadaan stand by karena masih tetap mengonsumsi listrik sebesar 20 persen.
#Jika tersedia, pergunakan fungsi timer sebaik-baiknya untuk mengatur pemakaian peralatan.
#Bila perlu, gunakan stop kontak dengan saklar on/off agar lebih mudah saat mematikan peralatan listrik.
#