Nepenthes talangensis: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Iynmt (bicara | kontrib)
Nepenthes talangensis merupakan kantung Semar endemik Sumatra, yang dapat ditemukan di Gunung Talang
Tag: tanpa kategori [ * ] VisualEditor
 
Iynmt (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
{{judul miring}}
{{Taxobox|name=Nepenthes talangensis|classis=[[Polypodiopsida]]|ordo=[[Caryophyllales]]|familia=[[Nepenthaceae]]|genus=''Nepenthes''|species='''''Nepenthes talangensis'''''}}
'''''Nepenthes talangensis''''' merupakan salah satu spesies keluarga Nepenthaceae atau yang dikenal sebagai kantung semar. Tanaman ini hanya ditemukan di [[Gunung Talang]] sebagai tanaman endemik [[Sumatra]].<ref name=":0">{{Cite journal|last=Puspitaningtyas|first=Dwi Murti|last2=Wawangningrum|first2=Hary|year=2007|title=Keanekaragaman Nepenthes di Suaka Alam Sulasih Talang - Sumatera Barat|url=https://biodiversitas.mipa.uns.ac.id/D/D0802/D080216.pdf|journal=BIODIVERSITAS|volume=8|issue=2|pages=152-156|doi=}}</ref>
 
Morfologi tanaman ini terdiri dari daun, batang, dan kantung. Daun tebal dengan panjang 15 cm, lebar 3 cm dan melancip di ujung. Batang tanaman ini berwarna hijau kemerahan, memanjat dengan diameter kecil, sebesar 5 mm dengan bentuk silindris-bersegi. Kantung tanaman ini terbagi dua yakni kantung bawah dan kantung atas dengan bentuk yang tidak biasa. Kantung bawah memiliki warna hijau-kuning dengan bercak-bercak merah maroon, berbentuk corong dengan tinggi 10 cm dan lebar 6 cm. Kantung atas berwarna hijau kekuningan dengan bercak-bercak merah maroon berbentuk corong dengn tinggi 12 cm dan lebar 5 cm.<ref name=":0" />
 
Pertumbuhan tanaman ini berjalan lambat. ''Nepenthes talangensis'' ditemukan pada area puncak Gunung Talang yang berlumut pada ketinggian 1.800-2.500 mdpl dan tumbuh di tempat terbuka. Namun, kesesuaian habitat cukup beragam mulai dari tebing batu kapur, savana berpasir, daerah rawa dimana kelembaban daerah tinggi.<ref>{{Cite web|url=https://www.bugbitingplants.com/nepenthes-talangensis.php|title=Nepenthes Talangensis|website=www.bugbitingplants.com|access-date=2019-11-29}}</ref>
<references />