Akademi Keperawatan Panti Kosala: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Farizhar (bicara | kontrib)
Rintisan artikel Akademi Keperawatan Panti Kosala
 
HsfBot (bicara | kontrib)
k Bot: Perubahan kosmetika
Baris 86:
Dunia pendidikan dengan segala kecenderungan dan situasi kompetitif merupakan tantangan tersendiri bagi penyelenggara pendidikan. Maka kerangka berpikir, sikap, dan tindakan inovatif dan kreatif harus disiapkan guna merancang antisipasi dan solusi permasalahan pendidikan. Dengan adanya dukungan penuh dari Yayasan Kesehatan Panti Kosala dan komitmen kesungguhan dari manajemen Akper Panti Kosala maka proses pembelajaran dan penyelenggaraan pendidikan dapat tergambar dari pencapaian hasil Akreditasi dari Depkes yang dimulai sejak tahun 1997 (strata B), tahun 2002 (strata B), tahun 2003 (strata A), dan tahun 2008 (strata A).
 
Berdasar pada Surat Keputusan [[Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia]] No.159/D/O/2004 tanggal 17 September 2004, Akper Panti Kosala beralih pembinaan dari Depkes ke Departemen Pendidikan Nasional (Diknas). Hal ini untuk menyesuaikan dengan [[Peraturan Pemerintah]] bahwa yang berwenang melakukan pengawasan atas penyelenggaraan pendidikan tinggi adalah [[Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia]] sesuai amanat Undang-Undang nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Masa peralihan tersebut menjadi masa yang tidak mudah bagi institusi pendidikan. Tarik menarik kebijakan dari Depkes dan Diknas menjadikan institusi harus memenuhi persyaratan keduanya, meski demikian Akper Panti Kosala dapat memenuhi semua persyaratan dan kebijakan dengan tepat. Hal ini terbukti dengan pencapaian strata A akreditasi tahun 2008.
 
Tahun 2007 merupakan tahun yang istimewa setelah melalui penantian dan pergumulan waktu yang panjang, karena pada tahun itulah Akper Panti Kosala menempati kampus baru yang sangat representatif untuk proses pembelajaran di [[Gedangan, Grogol, Sukoharjo|Gedangan]], [[Grogol, Sukoharjo|Grogol]], [[Kabupaten Sukoharjo]] sampai saat ini. Keberadaan kampus baru dan ketersediaan fasilitas pembelajaran yang representatif, sudah barang tentu memberikan suntikan semangat untuk terus meningkatkan diri, sejalan dengan visi, misi, dan tujuan Akper Panti Kosala. Terlebih dengan meningkatnya kepercayaan masyarakat tersebut juga menghadirkan konsekuensi logis bahwa Akper Panti kosala harus memberikan pertanggungjawaban yang lebih besar kepada masyarakat.