Candi Sambisari: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Kembangraps (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Kembangraps (bicara | kontrib)
Baris 32:
Kompleks candi dikelilingi oleh dua lapis pagar batu. Pagar luar berdimensi 50 m x 48 m, berupa pagar batu rendah. Lapisan pagar dalam terbuat dari batu berketinggian 2 meter dengan tebal 50 cm<ref name=":0" />. Di dalam pagar berdiri candi utama didampingi oleh tiga [[candi perwara]] (pendamping).
 
Bangunan utama dikelilingi langkan tinggi, 1,2 m, sehingga tubuh candi hanya tampak bagian atasnya dari luar dinding. Tangga masuk berada di sisi barat, dan sehingga candi menghadap ke barat. Arah hadap ini sama dengan [[Candi Ijo]], tetapi berkebalikan dengan [[Candi Prambanan]] atau, yang serupa dengannya, [[Candi Kedulan]]. Tinggi candi utama sampai ke puncaknya mencapai 7,5 m dari dasar. Tubuh candi berdiri di atas batur yang berdenah dasar bujur sangkar seluas 13,65 m persegi dengan tinggi sekitar 2 m. Tubuh candi juga berdenah dasar bujur sangkar dengan luas 5 m2. Pada bagian luar dinding bangunan utama terdapat relung pada setiap sisinya. Sisi barat memiliki pintu masuk ke dalam candi, dan di sisi kiri kanannya terdapat relung berisi yang berisi patung dewa penjaga pintu: [[Mahakala]] dan [[Nandiswara]]. Relung sisi utara ditempati patung [[Durga|Durga Mahisasuramardini]], sisi timur ditempati patung [[Ganesha]], dan sisi selatan ditempati patung [[Agastya]] (Syiwa Mahadewa). Di dalam candi utama terdapat [[lingga (arca)|lingga]] dan [[yoni]] dengan ukuran cukup besar.
 
Pada saat penggalian ditemukan berbagai benda lainnya di antaranya adalah beberapa [[tembikar]], perhiasan, cermin logam, serta [[prasasti]] ([[Prasasti Lempeng Emas Sambisari]]).